Wujudkan Sekolah Bersih dan Sehat, Pemkab Gandeng Tim Sebelas

0 Komentar

SUBANG-Sekolah dan madrasah yang ada di Subang, akan diupayakan untuk menjadi sekolah yang bersih dan sehat. Hal tersebut menjadi perhatian serius dari tim sekolah bersih dan lingkungan anak sehat (Sebelas).
Gagasan tim Sebelas ini telah mendapat dukungan dari Bupati Subang, H Ruhimat. Sebagai langkah konkrit komitmen tim sebelas dengan Pemda Subang dilakukan kesepakatan bersama tentang kerjasama mitra usaha kesehatan sekolah/madrasah, Senin (30/12).
Ketua Tim Sekolah Bersih dan Lingkungan Anak Sehat H. Yusup Sofyan mengatakan, kerjasama yang dilakukan dalam rangka untuk meningkatkan pendidikan di Subang. Pendidikan yang Jawara lahir batin.
“Kedatangan kami nanti ke sekolah-sekolah sebagai pendamping sekolah bersih dan sehat,” kata H Yusup.
Dia mengataka, dalam sekolah bersih dan sehat terdapat pendidikan karakter yang kuat. Mulai dari karakter kemandirian, religius hingga ideologis. Siswa dengan dibekali karakter tersebut akan tumbuh menjadi berprestasi. “Karakter-karakter itu yang akan kami bawa ke sekolah,” ujarnya.
Sebagai langkah awal Tim Sekolah Bersih dan Lingkungan Anak Sehat, melakukan pendataan dan konsolidasi kepada berbagai pihak yang berkepentingan.
Bupati Subang, H Ruhimat mengatakan, kerjasama antara Pemda dengan Tim Sekolah Bersih dan Lingkungan Anak Sehat sebagai bentuk dukungan dari Pemda agar sekolah di Subang bersih dan sehat.
“Kami akan memberikan dukungan kepada tim sebelas untuk melaksanakan programnya,” kata Ruhimat.(ysp/ded)

0 Komentar