Elita pun menegaskan bahwa Golkar bukan koalisi juga bukan oposisi, tapi Golkar bekerja rakyat. “Jika ada kebijakan yang baik untuk rakyat maka Golkar akan berdiri paling depan untuk mendukung kebijakan itu, tapi sebaliknya bila ada kebijakan yang berdampak buruk buat masyarakat, Golkar juga akan berada paling depan untuk mengkoreksi. Saya apresiasi partai koalisi Nasdem juga Gerindra yang bisa memfungsikan posisinya dengan baik dan berani kedepan untuk rakyat,” pungkasnya.
Sementara Ketua DPD PAN Asep Rohman Dimyati menegaskan bahwa partai koalisi tetap solid. Sedangkan dinamika akan selalu ada.
“Koalisi tetap solid, tidak ada apa-apa. Dinamika tentu akan ada. Apanya yang harus dilebih-lebihkan. Masalah pembayaran proyek kan bukan gagal bayar, tapi tunda bayar. Itu berbeda. Kami yakin pihak eksekutif bisa menyelesaikannya,” ujar Asep Rohman.(red)