Camat Pagaden Apresiasi Potensi Masyarakat

0 Komentar

SUBANG-Potensi masyarakat Kecamatan Pagaden cukup luar biasa sebagai aset ekonomi lokal. Selain dibeberapa desa seperti di Desa Sukamulya yang terkenal dengan prodak kerajinan tangan, karya dan kreasi ibu rumah tangga yang tergabung dalam beberapa kelompok juga dianggap sebagai potensi unggulan.
Hal tersebut dikemukakan Camat Pagaden, Moch Solih beberapa waktu lalu, usai mengantar salah satu warganya yang berhasil melakukan ekspor kerajinan tangan ke Jerman. Menurutnya, selain prodak kerajinan tangan, ada juga produk unggulan yang terdiri dari jenis makanan dan minuman olahan berbahan herbal dan tradisional.
“Ya memang potensi masyarakat Pagaden ini cukup luar biasa. Selain kerajinan tangan, ada juga makanan dan minuman hasil karya dari kelompok PKK di sana, sebagian sudah kami perdayakan untuk makanan jamuan tamu-tamu Kecamatan misalnya, atau acara-acara dan kegiatan desa. Alhamdulilah meski dalam skala kecil setidaknya kegiatan ekonomi di sana bisa berjalan,” jelasnya.

Pro Aktif dan Antusias setia ada kegiatan

Hal tersebut memang dianggap Moc Solih sebagai upaya dalam memperdayakan hasil olahan makanan juga minuman asli masyarakatnya, meski secara ukuran penghasilan masih relatif kecil. Namun jika dibiasakan menggunakan prodak asli buatan masyarakatnya, sedikit banyak bisa membantu kegaitan para pengrajin terus berlanjut.
Selain mengungkapkan potensi ekonomi masyarakatnya dengan beragan kreativitasnya, Moch Solih juga membicarakan partisipatif masyarakat, dalam hal usulan program kegiatan yang realistis dan berkualitas, terutama saat diadakan kegiatan Musrenbang di tingkat kecamatan. Menurutnya, masyarakatnya sangat pro aktif sekaligus antusias setiap kali ada kegiatan semacam Musrenbang.
“Alhamdulilah masyarakat di sana juga sudah teredukasi dengan baik, sehingga sinergitas dengan Pemcam selalu terjalin, sehingga mampu menciptakan program perencanaan yang benar-benar super prioritas, realistis dan berkualitas berdasarkan kebutuhan masyarakat itu sendiri,” tambahnya.
Dia berharap bahwa kreativitas masyarakat dari berbagai bidang bisa terus diapresiasi, sehingga menciptakan peluang ekonomi yang optimal bagi masyarakat itu sendiri. Dia juga mengharapkan agar sinergitas masyarakat dan Muspika di wilayahnya bisa terus terjalin, sehingga mampu membangun Pagaden yang jauh lebih maju, dan berkembang, serta mandiri dikemudian hari.(idr/sep)

0 Komentar