SUBANG-Bupati Subang H Ruhimat melakukan kunjungan ke RSUD Kelas B Subang, dalam rangka memastikan kesiapan RSUD Subang dalam menerima pasien suspect Corona, Rabu (4/3). RSUD Kelas B Subang merupakan salah satu rumah sakit rujukan untuk penanganan pasien Corona.
Bupati dalam kunjungan ke RSUD tersebut didampingi unsur Forkopimda. Mulai dari Kapolres Subang, Dandim, Kajari, Ketua Pengadilan Negeri Subang termasuk Kadinkes dr Nunung, Kepala BPBD. Kunjungan tersebut diterima oleh Plt Direktur RSUD Subang, Drg Agus Sopyan.
Bupati Subang, H Ruhimat mengatakan, kunjungan ke RSUD ini dalam rangka memastikan kesiapan penanganan pasien Corona. Meskipun penanganan lebih lanjut oleh RS Hasan Sadikin Bandung. “Mudah-mudahan yang disiapkan RSUD ini tidak sampai digunakan,” katanya.
Ruhimat berharap agar masyarakat selalu menjaga kesehatan agar tidak terkena virus Corona. Bupati mengatakan, RSUD Subang menyiapkan dua ruangan isolasi untuk penanganan virus Corona termasuk menyiapkan tim medis.
Kepala Dinkes Subang, dr Nunung Syuhaeri mengatakan, masyarakat perlu waspada akan adanya virus Corona ini namun tetap jangan panik.
“Terkait dengan kelangkaan masker. Jadi masker itu untuk orang sakit, orang sehat tidak perlu masker sepanjang dia kontak dengan yang terkena virus Corona. Kecuali untuk petugas kesehatan harus pakai masker,” ujarnya.
Kapolres Subang, AKBP Teddy Fanani mengatakan, telah ada dari Presiden untuk mengantisipasi penimbunan masker. “Jadi kita sudah melaksanakan untuk antisipasi itu,” ujarnya.(ysp/vry)