Ketika kita keluar rumah jika ada hal yang penting atau bertemu dengan orang-orang juga misalnya menyentuh benda-benda setelah ini harus melakukan cuci tangan. “Itu hal yang saya dapatkan ketika berdialog dengan para dokter dan kepala Puskesmas, karena efeknya juga rasa dan itu juga yang hal yang saya lakukan di rumah,” jelasnya.
Sementara itu, Anggota DPRD Dapil V Fraksi PAN Albert Anggara Putra juga mengatakan hal serupa. Saat ini yang menjadi temuan dalam kunjungan kerja di Puskesmas yakni masih minimnya APD di Puskesmas. untuk itu ia berharap dana 2,5 yang sudah dicairkan bisa segera di Salurkan kepada puskesmas-puskesmas di tingkat kecamatan dalam bentuk APD yang dibutuhkan.
“Memang ada update yang datang ke Puskesmas itupun 1 pcs dan dari provinsi jadi harapan kita apa adanya segera disalurkan ke tingkat kecamatan kepada Puskesmas untuk kegiatan pencegahan virus corona,” tuturnya.(ygi/vry)