Puluhan ODP Covid-19 di Kalijati Ikuti Rapid Test

0 Komentar

KALIJATI- Puluhan orang yang masuk dalam status Orang Dalam Pengawasan (ODP) Virus Korona di Kalijati, menjalani rapid test di Kantor Kecamatan Kalijati Kabupaten Subang, Rabu (8/4).
Jumlah ODP Covid-19 di Kalijati semula hanya 31 orang yang masuk  daftar peserta yang merupakan ODP, bertambah menjadi sekitar 70 orang sisanya adalah warga yang mempunyai riwayat kontak dengan pasien positif Covid 19 di Kaliangsana Kalijati.
Camat Kalijati Ahmad Hidayat SE, dalam kesempatan itu menyampaikan pesan pada masyarakat ODP Covid-19 di Kalijati yang mengikuti rapid test, bahwa hal tersebut merupakan upaya pencegahan.
“Tidak usah khawatir dan cemas, lakukan saja apa yang menjadi himbauan pemerintah, dan menjalankan pola hidup sehat, insyaallah kita terhindar dari paparan virus corona, adapun rapid tes ini sifatnya hanya sebagai upaya pencegahan, tidak usah khawatir,” jelasnya.
Hadir dalam kesempatan tersebut, para kepala desa, dan Muspika Kalijati, Kadinkes Subang, dr Nunung Suhaeri juga terpantau sempat meninjau berlangsung nya rapid tes di kecamatan Kalijati. Adapun hasilnya dari rapid test tersebut, akan diumumkan oleh Satgas C19 Kabupaten, termasuk jika ada ditemukan yang positif akan segera ditangani oleh tim medis. (idr/ded)

0 Komentar