SUBANG-Bank BJB Cabang Subang serahkan donasi pada warga 50 Warga Cigugur Kaler. Penyerahan donasi ini dalam rangka program greatpeople BJB Peduli.
Officer SDM dan Umum Bank BJB Farid Yustian mengatakan, dalam rangka ulang tahun Bank BJB yang jatuh pada 20 Mei, Bank BJB mengumpulkan donasi melalui rekening donasi BJB. “Ini donasi yang kita kumpulkan melalui rekening donasi, karyawan ataupun masyarakat luas yang mau menyumbang ke rekening donasi tersebut”.
Dari donasi yang terkumpul dibagi menjadi beberapa tahap, penyerahan donasi ini merupakan tahap pertama. “Kebetulan tahap pertama ini dibagi ke 22 cabang dari 65 cabang yang ada, termasuk BJB Cabang Subang itu di tahap pertama ini yang menyalurkan donasi tersebut,” imbuhnya.
Selain itu, bertepatan dengan HUT BJB serta adanya warga yang terdampak Covid-19, maka penyerahan donasi itu disalurkan secara langsung dilokasi yang telah ditentukan yakni Desa Cigugur Kaler.
Sementara itu, Camat Pusakajaya Drs Vino Subriadi menghaturkan rasa terimakasih pada Bank BJB yang telah memberikan kepercayaan dan membantu 50 KK di Desa Cigugur Kaler dalam hal ini yang masuk kategori jompo dan kurang mampu. “Terimakasih, apapun itu bentuknya, karena ini membantu warga kami, kami sangat haturkan terimakasih,” ucap Camat Vino.
Kepala Desa Cigugur Kaler H. Eryanto Nursyahid menyebut 50 warga tersebut, warga yang menjadi sasaran penyaluran donasi tersebut sesuai kriteria yang ditetapkan oleh Bank BJB telah dipilih. “50 KK itu yang pilih Desa dan kebanyakan warga yang jompo yang memang perlu kita bantu,” imbuhnya.(ygi/sep)