SUBANG- Dua Pedagang di Pasar Kasomalang, dinyatakan Positif Covid-19 setelah sebelumnya yang di tes swab, bersama 95 orang lainnya pada tanggal 3 Juni 2020 lalu, melalui program karantina mikro yang digulirkan pihak Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
Hal tersebut disampaikan Jubir Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan (TGTPP) Covid-19 Subang, dr.Maxi dalam konperensi persnya di Posko Covid-19 Subang di Jln.Aria Wangsa Goparana Subang, Jumat (5/6).
Menurut dr.Maxi, penanganan dua pasien terbaru dan pasien-pasien yang sebelumnya, menjadi bahan diskusi TGTPP Covid-19 Subang melalui Dinas Kesehatan, Pemerintah Kecamatan Kasomalang, Pemerintah Desa Kasomalang Kulon, dan pihak lainnya yang terkait.
“Intinya dalam diskusi tersebut untuk memikirkan bagaimana sih penanganan terbaik untuk pasien Positif covid-19 di subang yang baru ini? Apakah memang kita bisa melaksanakan pedoman Kemenkes untuk melakukan isolasi Mandiri di rumah saja atau dirawat di RSUD. Ini sedang dibicarakan ya,” pungkasnya. (idr/ded)