SUBANG-Pemerintah Desa Karanganyar Salurkan bantuan sosial Provinsi Jawa Barat Rabu (3/6) untuk data tambahan. Penyaluran dilaksanakan langsung oleh Kantor Pos di Balai Dusun Desa Karanganyar.
Pjs Kepala Desa Karanganyar Susanto mengatakan, data tambahan Desa Karanganyar mencapai 486 Kepala Keluarga dari Bansos Provinsi. Paket tersebut seluruhnya langsung dibagikan. “Iya sudah kami distribusikan pada Rabu, sesuai jadwal dari Kantor Pos,” ucapnya.
Susanto menambahkan, praktis berbagai pintu bantuan untuk tahap pertama dari berbagai pintu telah disalurkan mulai dari Bansos Provinsi Jawa Barat, Bansos Kabupaten Subang, BLT Dana Desa, BLT Kemensos, Program Gasibu dan BLT Kemensos Data Tambahan dan Bansos Provinsi Jawa Barat tambahan.
Susanto berharap, pos-pos bantuan yang masuk ke desa Karanganyar bisa mengcover bantuan pada warga yang rentan atau terdampak Covid-19 dengan menyasar kriteria tertentu. “Mudah-mudahan bisa mengcover yang memerlukan termasuk dari data tambahan yang ada,” imbuhnya.
Mengenai bantuan untuk tahap 2, ia belum mengetahui kapan akan kembali melakukan penyaluran bantuan. Namun untuk BLT dana desa diperkirakan pada bulan Juni ini akan kembali disalurkan untuk penerimaan Bulan Mei.(ygi/sep)