Maka inilah saatnya untuk mencari sistem alternative agar tidak ada lagi kenestapaan kaum perempuan. Sistem itu adalah sitem islam, sistem yang menjadikan aturan Allah sebagai solusi dari setiap permasalahan termasuk permasalahan perempuan.
Dalam sistem Islam seorang laki-lakilah yang berkewajiban untuk memberikan nafkah terhadap keluarganya. Jika ia tidak mampu untuk memenuhi kebutuhan pokok keluarganya maka beban tersebut dialihkan kepada ahli warisnya. Jika ahli waris tidak ada atau tidak mampu maka beban tersebut beralih kepada Negara.
Dalam sitem islam negara akan memfasilitasi para suami dalam mencari nafkah serta menindak mereka yang lalai dalam melaksanakan kewajibannya. Lapangan pekerjaan pun akan dibuka selebar-lebarnya dan sumber daya alam akan dikelola oleh Negara yang hasilnya akan dikembalikan untuk kemaslahatan rakyat.
Negarapun akan menjamin kebutuhan dasar dari rakyatnya seperti pendidikan kesehatan dan keamanan. Sehingga pemasukan keluarga hanya akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan pokok yaitu pangan, sandang, dan papan.
Hanya dalam sistem islamlah perempuan akan sejahtera dan dapat secara optimal untuk melaksanakan kewajibannya yaitu sebagai ibu dan manajer rumah tangga.
Wallahu’alam