JAKARTA-Di Indonesia, Xiaomi lebih dikenal sebagai produsen smartphone dengan harga terjangkau. Namun, tahukah Anda, ternyata Xiaomi juga punya produk canggih lain yang sudah mendukung Artificial Intelligence of Things (AIoT). Bahkan, ekosistem produk AIoT Xiaomi adalah yang paling lengkap di Indonesia.
Sebagai informasi, AIoT adalah istilah untuk produk-produk penunjang kehidupan sehari-hari yang sudah dilengkapi kecerdasan buatan, sehingga membantu memudahkan kegiatan penggunanya. Agar lebih pas, yuk simak beberapa produk AIoT Xiaomi di Indonesia berikut ini:
Salah satu produk ekosistem AIoT Xiaomi adalah televisi pintar atau yang biasa disebut sebagai Smart TV. Produk Smart TV terbaru mereka adalah Mi TV 4 Bezel-less menampilan desain mewah dan menawarkan pengalaman imersif dalam menikmati konten.
Konsumen pun dapat memilih ukuran Mi TV 4 Bezel-less sesuai kebutuhannya, karena Smart TV ini hadir dengan ukuran 32 inci, 43 inci, dan 55 inci. Seluruh ukuran ini memiliki profil bezel yang ramping dan nyaris tidak terlihat serta frame alumunium yang memberikan kesan kokoh dan elegan. Dengan demikian, pengguna tidak akan terganggu oleh bezel saat menonton konten apa pun.
Baca Juga:Pastikan Logistik Tidak Terhambat, DKUPP Perintahkan UPTD dan Mantri Monitor Kondisi Pasar PanturaBanjir Pantura Makin Gawat, Petugas Kesulitan Evakuasi karena Arus Deras
Kualitas gambar yang dihadirkan Mi TV Bezel-less 55 inci didukung resolusi tinggi 4K agar detail terlihat tajam. Di sisi warna, ada dukungan HDR10+ serta Dolby Vision sehingga konten akan terlihat alami dengan kontras tinggi.
Nikmati PatchWall untuk mendapatkan rekomendasi konten-konten terbaik sewaktu menggunakan Smart TV, juga persingkat waktu dengan memanfaatkan fitur perintah suara dari Mi Bluetooth Remote. Orang tua bisa memanfaatkan Kids Mode yang hanya merekomendasikan konten ramah anak, menjadikan Smart TV ini sebagai pelengkap dari kehangatan keluarga.
Bergaya dan Tetap Bugar
Jam tangan pintar atau Smartwatch adalah penunjang harian untuk memberi gambaran dan motivasi agar penggunanya selalu bugar. Tentu saja Xiaomi memiliki produk ini untuk menunjang ekosistem gaya hidup sehat. Mi Watch dan Mi Watch Lite adalah smartwatch terbaru dari perusahaan tersebut yang menawarkan desain serta fitur untuk menunjang gaya hidup aktif dan ekspresi dari pengguna.
Kedua perangkat ini dapat memantau kondisi badan, mengukur aktivitas olahraga dari penggunanya, dan menyodorkan informasi penting dari fisik pengguna seperti denyut jantung, siklus tidur, dan tingkat stres. Baik Mi Watch maupun Mi Watch Lite aman meski digunakan di dalam air hingga kedalaman 50 meter, sehingga tidak perlu dilepas ketika sedang melakukan olahraga ekstrem, seperti arung jeram dan selancar.