POCO Indonesia Merayakan Kelahiran Kembali Sang ‘flagship killer’, Apa Saja Keunggulannya? Cek di Sini

POCO Indonesia Merayakan Kelahiran Kembali Sang 'flagship killer', Apa Saja Keunggulannya? Cek di Sini
0 Komentar

JAKARTA – POCO Indonesia merayakan kelahiran kembali sang “flagship killer” ke pasar smartphone Indonesia yakni POCO F3 5G yang hadir dengan penawaran terbaik untuk segmen flagship. Hadir dengan sejumlah keunggulan pada performa, layar, kamera, dan desain, inilah smartphone POCO yang terkencang sekaligus tertipis saat ini.

POCO F3 5G menggunakan chipset 7 nanometer terbaik saat ini yakni Qualcomm® Snapdragon™ 870 dengan kecepatan pacu hingga 3,2GHz yang tercepat di industri saat ini. Perangkat ini disokong oleh baterai 4520 mAh yang mendukung pengisian cepat hingga 33W berteknologi Middle Middle Tab untuk waktu yang lebih singkat. Menggunakan material layar E4 menjadikan teknologi Dynamic AMOLED pada layar POCO F3 5G memiliki kemampuan reproduksi warna dan kecerahan yang sangat ideal.

Hadir dengan konfigurasi tiga kamera menjadikan smartphone ini andal untuk mengambil foto maupun video. Tidak lupa desainnya yang berani dan menantang arus seperti filosofi POCO untuk senantiasa mendobrak batas.

Baca Juga:Kopi Subang Akan Dibawa ke Indonesian Trade Promotion Center (ITPC) di Dubai, Ruhimat: Ini KesempatanPuasa Sehat, Aman dan Imun Saat Pandemi

“Flagship Killer telah lahir kembali. POCO F3 5G adalah smartphone terkencang dari POCO serta desain paling tipis saat ini. Sebuah pilihan terbaik di pasar Indonesia,” kata Product PR Lead POCO Indonesia, Andi Renreng.

Performance Reborn
POCO F3 5G menggunakan chipset Qualcomm® Snapdragon™ 870 yang memiliki peningkatan performa hingga 12% dibanding seri pendahulunya yakni Qualcomm® Snapdragon™ 865, begitu pula kinerja GPU yang lebih baik 10%. Multitasking makin mudah berkat penggunaan teknologi RAM LPDDR5 serta teknologi penyimpanan UFS 3.1 menjadikan manajemen file dan aplikasi makin lancar.

Teknologi LiquidCool Technology 1.0 Plus membantu menjaga temperatur dari performa buas dari smartphone ini. Konektivitas yang lebih unggul berkat dukungan Wi-Fi 6 yang lebih baik 2,7 kali dibandingkan Wi-Fi 5.

Baterai 4520 mAh yang ada di dalam smartphone ini dipilih untuk daya tahan hingga 2 hari serta membuat dimensinya yang lebih tipis yakni 7,8 milimeter. Dukungan pengisian cepat serta teknologi Middle Middle Tab menjadikan waktu yang dibutuhkan untuk mengisi penuh baterai makin singkat, dari kondisi kosong hingga penuh dalam waktu 52 menit saja.

Display Reborn
Teknologi layar Dynamic AMOLED yang digunakan POCO F3 5G memanfaatkan material terbaik yakni E4 memungkinkan layar untuk menampilkan tingkat kecerahan dan kontras yang jauh lebih baik, termasuk reproduksi warna dengan akurasi terbaik. Dengan ukuran 6,67” dan mendukung resolusi FHD+ dan HDR10+ menjadikan layar POCO F3 5G sebagai pilihan idaman untuk menikmati konten di smartphone.
0 Komentar