SUBANG – Penggilingan padi terbakar hebat, Kerugian 2.55 Miliar, pada Senin ( 17/5). Berhati-hatilah terhadap api, karena api kecil menjadi kawan, namun api besar menjadi lawan.
Adapun sebuah penggilingan padi Dewa Tani yang berlokasi di RT 01 RW 01 Desa Citrajaya Kecamatan Binong, Kabupaten Subang milik Hj. Nuryati (65) terbakar hebat sore tadi sekitar jam 16.30 WIB.
Kepala Satpoldam Kabupaten Subang melalui Kepala Bidang Pemadam Kebakaran Dede Rosmayandi mengatakan, api diduga berasal dari selang Kompor pemanas Open yang bocor, ketika meledak menyambar gabah dan barang – barang yang ada di dalam Penggilingan padi tersebut. “Api merembet cepat, kerugian seperti
Gabah kering 100 Ton. Rp. 750.000.000,-
. Beras 30 Ton. RP. 300.000.000,-
. Bangunan pabrik dan Mesin penggilingan serta Mesin Open sekitar Rp. 1,5 Milyar,” Paparnya saat di hubungi Pasundan Ekspres.
Baca Juga:Ratusan Kendaraan Hendak Berwisata DiputarbalikPengunjung Membludak, Kolam Renang Ciheuleut Ditutup Sementara
Dede menjelaskan, pihaknya menerjunkan 2 unit Armada Pemadam Kebakaran lengkap dengan personil untuk memadamkan api dibantu oleh warga dan jajaran Polsek serta Koramil. “Kita langsung terjun memadamkan api,” tegasnya. (ygo)