Sebelum Dinyatakan Positif Covid 19, Hj Yoyoh Sopiah Ruhimat Hadiri Lomba Kader Virtual di Command Center Subang

Sebelum Dinyatakan Positif Covid 19, Hj Yoyoh Sopiah Ruhimat Hadiri Lomba Kader Virtual di Command Center Subang
0 Komentar

SUBANG – Sebelum dinyatakan positif Covid 19, Hj Yoyoh sopiah Ruhimat memimpin pembukaan kegiatan lomba kader PKK tahunan yang diselenggarakan secara virtual di Command Center Subang, Selasa siang (15/6).

Kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan dan diikuti oleh seluruh kader PKK Kecamatan se Kabupaten Subang yang diwakili oleh perwakilan kader Desa / Lurah setiap kecamatannya.

Ketua pelaksana, Siti Nuraeni Nuroni menyampaikan laporan kegiatan pelaksanaan kegiatan lomba kategori penyuluh Iva Test, adapun untuk tanggal 16 juni 2021 lomba kategori Pola Asuh Anak dan Remaja (PAAR), dan tanggal 17 juni 2021 lomba kader PKK.

Baca Juga:Hj Yoyoh Sopiah Ruhimat Positif Covid 19, Ruhimat: Mohon Doanya Warga SubangIMI Subang dukung POLRES Subang Tangani Pandemi Covid-19

Seluruh peserta berjumlah 90 orang terdiri dari lomba kader Iva TEST, PAAR, dan lomba kader PKK, kegiatan ini dilaksanakan selama tiga hari mulai tanggal 15 Juni – 17 Juni 2021 secara virtual.

Hj. Yoyoh Sopiah Ruhimat menyampaikan tujuan dari kegiatan ini untuk memotivasi kader agar lebih meningkatkan wawasan dan kinerjanya dalam melaksanakan tugas. menyeleksi kader PKK tingkat kabupaten untuk mengikuti seleksi kader di tingkat Provinsi Jawa Barat.

Hj. Yoyoh Sopiah Ruhimat berpesan untuk meraih keberhasilan, maka dibutuhkan perjuangan, “Saya sangat salut kepada  para ketua PKK Kecamatan di tengah tengah masa sulit dengan adanya pandemik Covid 19 masih harus bersemangat untuk mensukseskan program PKK.” Ujar Hj. Yoyoh

“Saya ucapkan selamat mengikuti lomba, semoga diberikan kelancaran dan tetap menerapkan protokol kesehatan. Adapun kejuaraan perlombaan nya di setiap jenis lomba dihasilkan 3 nominasi dan juara 1 akan mengikuti lomba di tingkat provinsi Jawa Barat”. tutup Hj. Yoyoh. (idr)

0 Komentar