Sementara itu, warga Cibogo Nandang Nursalam (38) menginginkan jika pemerintah menyerukan agar tetap dirumah seharusnya juga dibuatkan solusi agar bisa membayar hutang ataupun cicilan. “Kan pemerintah ga tau saya punya cicilan, hutang, atau emok sekalipun,” ungkapnya.
Nandang membenarkan ada keringanan yang diberikan pemerintah, tatkala ada cicilan dibank konvensional, seperti relaksasi dan lainnya. Namun itu tidak cukup tatkala diam di rumah maka tidak akan bisa mencari penghasilan. “Saya kan pedagang, kalau ga keluar ga dapet uang. Betul ada bantuan untuk pelaku umkm, tapi kan dana yang diterima tidak sesuai dengan kebutuhan sehari-hari yang dipenuhi,” katanya.
Ketika pemerintah melakukan pencegahan paparan Covid-19, menurutnya, seharusnya bukan hanya seruan-seruan saja. “Alangkah baiknya memberikan vitamin, obat dan lainnya untuk penguatan imun tubuh,” tandasnya.(ygo/vry)