SUBANG-Mahasiswa Politeknik Negeri Subang (POLSUB) saat ini tengah mengikuti kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PPKMB) secara daring. Kegiatan dibuka secara resmi oleh Direktur POLSUB, Ir. Ridwan Baharta, M.Sc, Selasa (3/8).
“Selamat bergabung di POLSUB dan selamat atas pencapaiannya karena telah berhasil menyisihkan pesaing-pesaing yang akan masuk ke satu-satunya kampus negeri di Subang,” ungkap Ridwan dalam sambutannya.
Ridwan menyampaikan, kegiatan PKKMB yang dilaksanakan secara daring ini diharapkan tidak mengurangi dari makna pengenalan kehidupan kampus bagi mahasiswa. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman terkait sistem pendidikan tinggi khususnya vokasi.
Baca Juga:Daftar Harga Sembako Hari Ini, Beras Naik!!!Sering Buang Air Kecil, Apakah Sehat? Ini Penyebabnya
“Masuk jalur pendidikan vokasi tidak hanya menambah pengetahuan tetapi juga akan dibentuk sikap yang baik terutama sikap kedisiplinan. Oleh karena itu di POLSUB sangat menjunjung tinggi peraturan akademik,” ujarnya.
Ridwan mengenang awal mula POLSUB berdiri pada tahun 2014 dan hanya membuka satu Program Studi (Prodi) yaitu Manajemen Informatika, seiring berjalannya waktu Prodi bertambah menjadi tiga yaitu Prodi Agroindustri dan Pemeliharaan mesin.
“Pada 2019 Akper Pemda Subang resmi bergabung menjadi bagian dari POLSUB dengan dibukanya Prodi Keperawatan,” ungkapnya.
Ridwan menegaskan walaupun terdapat dua kampus namun tidak ada pengkotak-kotakan Prodi karena semua fasilitas POLSUB bisa dimanfaatkan oleh semua sivitas akademika. Seperti perpustakaan dan lab Bahasa hanya di kampus satu bisa dimanfaatkan oleh mahasiswa di kampus dua.
Ridwan menegaskan untuk semua peserta saat keluar dari rumah maupun memasuki kampus POLSUB harus menjaga protokol kesehatan dengan ketat salah satu yang wajib yaitu mengenakan masker.
Wakil Direktur POLSUB, Oyok Yudiyanto, ST., MT menyampaikan, POLSUB pada tahun akademik 2021/2022 menerima mahasiswa paling banyak dari angkatan sebelumnya. POLSUB memiliki empat prodi, setiap prodinya menampung dua kelas.
“Alhamdulillah tahun sekarang POLSUB mampu menampung dua kelas setiap prodinya,” ujarnya.
Baca Juga:Prediksi Zodiak Hari Ini, 03 Agustus 2021, Pisces Jangan Terlalu Lama TraumaKelebihan Muatan Truk Mogok di Tanjakan Cijambe, Lalu Lintas Tersendat
Oyok menyampaikan, saat ini POLSUB sudah menerima mahasiswa angkatan ke-8 Prodi Manajeman Informatika, angkatan ke-7 Agroindustri dan Teknik Perawatan dan Pemeliharaan Mesin, dan angkatan ke-3 Prodi Keperawatan. Saat ini mahasiswa yang tengah mengenyam pendidikan di POLSUB tidak kurang dari 600 orang.