Akan Ada Bantuan Gubernur Jawa BaratPelaku Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Begini Caranya

Akan Ada Bantuan Gubernur Jawa BaratPelaku Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Begini Caranya
INDRAWAN SETIADI/PASUNDAN EKSPRES PENJELASAN: Kabid Destinasi Disparpora Subang, Ida Erlinda saat berada di ruang kerjanya, belum lama ini.
0 Komentar

SUBANG-Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Subang saat ini tengah mengupayakan pencairan bantuan untuk pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif. Bantuan tersebut bersumber dari Gubernur Jawa Barat.

Kabid Destinasi Disparpora Kabupaten Subang, Ida Erlinda mengungkapkan, beberapa waktu lalu sudah validasi data untuk penerima.

Dia menyampaikan, tahun sebelumnya ada bantuan dari Kementerian. Dia belum bisa memastikan bentuk bantuan yang diberikan oleh Gubernur Jawa Barat. Besar kemungkinan bantuan berupa uang tunai.

Baca Juga:Vaksinasi Massal di Stadion Singaperbangsa Karawang Tertutup, Wartawan Dilarang Mengambil GambarAjaib!! Padi Inpari IR Nutri Zinc Ternyata Bisa Cegah Anak Stunting

“Kemarin kan saat validasi data itu diminta no rekening bjb, kayanya tunai. Cuma jumlahnya berapa saya belum tahu, bantuannya turun kapan juga belum tau, kemarin baru sampai tahap validasi data,” paparnya lagi.

Sebenarnya, kata Ida, bantuan dari Gubernur bukan saja untuk pelaku ekonomi kreatif dan pariwisata. Ada juga bantuan yang diperuntukan bagi pelaku seni. Bantuan untuk pelaku seni ditangani oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.

Ketika ditanyakan apakah akan ada bantuan dari Pemda Subang, Ida menyebut sementara belum ada. Saat ini pihaknya terus melakukan pembinaan agar pelaku pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif untuk tidak mudah putus asa dan tetap semangat.

“Saya yakin temen-temen dari pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif adalah orang-orang yang inovatif yang mampu berbuat apa saja di tengah pandemi ini. Beberapa dari mereka bahkan terus memasarkan prodaknya tanpa rasa lelah dan menyerah, tugas kita tentu saja ikut mendukung, memberikan suport,” jelasnya.

Sekalipun apa yang dilakukan sangat terbatas, terlebih di masa PPKM, namun semangat dari pegiat pariwisata dan ekonomi kreatif patut diapresiasi. Dia berharap masyarakat secara umum juga terus kreatif dan inovatif, dengan tidak mengandalkan bantuan dari pemerintah.(idr/ysp)

0 Komentar