Daftar Harga Aerox 2021 Model Baru, Generasi Lama Pun Masih Dipasarkan. Perusahaan motor, Yamaha, telah lama meluncurkan berbagai jenis skuter matik yang dikenal dengan Maxi. Misalnya Nmax dan Aerox.
Aerox termasuk skuter matik dengan gaya sporty dengan saat ini memasuki generasi kedua dari model dan perubahan yang agak berbeda dari Aerox tipe lama sebagai pendahulunya.
Walaupun diluncurkan Aerox model baru 2021, pabrikan Yamaha tetap menjual skutik Aerox 155 generasi pertama.
Baca Juga:Surfing Indonesia Naik Daun, Berkah Tampil di Olimpiade TokyoLagi Viral, Kisah Perih Fatimah Az-Zahra, Selebgram dengan Omset 25 Miliar/Bulan
Berbicara Model baru Yamaha Aerox dari PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), seperti dilansir dari berbagai sumber, untuk All New Aerox 155 model baru ini mengusung nama Connected.
Spesifikasi Singkat Aerox Model Lama
- Kapasitas mesin: 155,1 cc,
- 4-Tak, SOHC,
- Jumlah silinder: satu
- Teknologi Blue Core,
- VVA,
- Pendingin: cairan.
- Mesin: Diameter X, Langkah 58,0 mm x 58,7 mm
- Tenaga 14,75 dk RPM 8.000
- Torsi 13,8 Nm RPM 6.250
Spesifikasi Singkat Aerox Model baru dibekali:
- Kapasitas mesin 155 cc,
- 4-Tak, SOHC,
- silinder satu,
- teknologi Blue Core,
- Variable Valve Actuation (VVA),
- Pendingin: cairan
- Mesin: Diameter X, Langkah 58,0 mm x 58,7 mm
- Tenaga: 15,1 dk di RPM 8.000
- Torsi: 13,9 RPM 6.500
Daftar Harga Aerox 2021 Model Baru, Generasi Lama Pun Masih Dipasarkan
Harga OTR Jakarta
- All New Aerox 155 Connected Rp 25.900.000
- All New Aerox 155 Connected/ABS Rp 29.400.000
- All New Aerox 155 Connected/ABS MotoGP Edition Rp 29.500.000
- Aerox 155 VVA R Monster Energy Rp 26.645.000
- Aerox 155 VVA S Rp 28.565.000
- Aerox 155 VVA S Doxou Version Rp 28.550.000
- Aerox 155 VVA R Rp 26.135.000
- Aerox 155 VVA Rp 24.795.000
*Harga tiap dealer bisa berbeda dan dapat berubah
Salah satu keunggulan All New Aerox 155 Connected adalah mempunyai Y-Connect fitur yang diketahui dapat memberikan koneksi terhubung antara smartphone pengguna All new Aerox dengan Motor All New Aerox lewat Bluetooth.
Dengan adanya keunggulan itu, pengguna tidak sulit lagi untuk melihat pemberitahuan melalui dashboard all new Aerox tentang telepon dan pesan yang masuk.
Dari segi Ban, All new Aerox menggunakan Ban satndar dengan ukuran velg 14, berbeda dengan Nmax yang hanya 13 inci. Ban Depan berukuran 110/80, sedangkan ban belakang berukuran 140/70, sudah setara dengan Skutik Kelas 250 seperti XMax. (/Juni)