Kreatif, Guru Honorer Sindir Pengumuman PPPK via Tiktok

Kreatif, Guru Honorer Sindir Pengumuman PPPK via Tiktok (Foto: capture from Jpnn)
Kreatif, Guru Honorer Sindir Pengumuman PPPK via Tiktok (Foto: capture from Jpnn)
0 Komentar

Kreatif, Guru Honorer Sindir Pengumuman PPPK via Tiktok. Guru honorer yang merupakan peserta tes PPPK 2021 bertambah kreatif. Sebab diketahui, ada guru honorer yang meluapkan kegelisahan menunggu pengumuman PPPK Tahap 1 via Tiktok dan reels Instagram.

Tentu saja, isinya tidak jauh dari pertanyaan kapan pengumuman kelulusan PPPK guru tahap I dilaksankan. Ketum Forum Guru Honorer Bersertifikasi Sekolah Negeri (FGHBSN) Nasional Rizki Safari Rakhmat menjelaskan, iseng-iseng bermain reels Instagram.

Dalam videonya tersebut, Rizki mencoba untuk menenangkan para guru honorer yang sedang cemas menunggu pengumuman PPPK Tahap 1 yang belum kunjung dirilis

Baca Juga:Keunggulan AdaptiveSync di Redmi 10Romantis dan Saling Melengkapi! Ria Ricis Tutupi Kekurangan Teuku Ryan

“Iseng buat videonya biar membantu teman-teman guru honorer biar tenang dan bersabar,” jelas Rizki dilansir dari Jpnn, Rabu (29/9).

Supaya teman – teman guru honorer lainnya merasa terhibur, maka pada videonya tersebut Rizki rela berjoget sambil menyisipkan pesan agar tetap tenang dan sabar. Sebab ia meyakini semuanya bakalan indah pada waktunya.

Lebih lanjut lagi, ternyata bukan hanya Rizki, guru honorer yang lain juga sama membuat video di aplikasi Tiktok.

Terlihat pada salah satu video Tiktok, seorang guru honorer berkerudung warna hijau sedang menopang dagu dengan aura wajah sendu sembilu. Pada akhir video, ia mengucapkan: “pusing menunggu pengumuman PPPK tahap I”.

Menurut Rizki, adanya beragam video kreasi guru honorer tersebut adalah untuk gambaran isi hati guru-guru honorer. Sebab juga diyakini dengan cara seperti itu, lebih baik dibanding menghujat pemerintah di media sosial.

“Mudah-mudahan segera ada kepastian ya. Saya hanya bisa mengimbau teman-teman bersabar, tenang, dan terus berdoa,” imbuhnya (/Juni)

 

0 Komentar