CERITA MISTIS – Mengadakan perjalanan jauh dengan menggunakan bus pada umumnya menghabiskan waktu tempuh dalam hitungan jam bahkan lebih jika tujuan lebih jauh. Tapi pernahkah naik bis yang hanya sampai dalam waktu beberapa menit?
Hilman, warga Majalengka mengaku sempat merasakan pengalaman dunia gaib ketika naik bis dengan tujuan hendak ke Surabaya.
Ia tidak menyadari kendaraan yang ditumpanginya adalah bis hantu, yang membawanya ke arah Jawa Timur cuma dalam beberapa menit.
Baca Juga:Holding PT SS Kapalkan 8000 Mobil di Patimban, Hingga Jalin Kerjasama dengan Berbagai PerusahaanRealisasi Belanja Infrastruktur Capai Rp. 143,5 Triliun
Kejadian mistis dan horror itu berawal saat dia ingin mengunjungi Kota pahlawan dan memutuskan pergi menggunakan bis malam hari.
Hilman sengaja mencari bis malam jurusan Jawa Timur yang datang dari arah Bandung, ia berangkat dari rumah sekitar pukul 00.30 WIB.
Tidak berselang lama, sebuah bis datang dari arah Barat, lalu tak perlu fikir panjang, Hilman naik untuk mencari tempat duduk yang kosong.
Kursi yang kosong ternyata tersisa satu dan berada di belakang, Hilman harus menyusuri deretan kursi yang telah terisi penumpang.
Ketika melintasi jajaran kursi, Hilman memperhatikan wajah para penumpang yang dilewatinya mempunyai tatapan kosong.
“Mereka semua terdiam, tetapi tidak tidur,” papar Hilman.
Tanpa ada pikiran aneh, Hilman pun berhasil duduk di kursi deretan belakang.
Horror! Ikut Bis Hantu Majalengka – Surabaya Cuma Beberapa Menit
Hilman yang diselimuti rasa bingung dan aneh, masih mencoba untuk mengamati mengamati penumpang yang dapat dilihat oleh matanya.
Baca Juga:Masyarakat Jangan Panic Buying Minyak GorengMenko Airlangga Tekankan Pentingnya Pengembangan Model-Model Bisnis yang Berdaya Saing, Optimalkan Investasi di Kawasan Industri
Suasana di dalam bus yang tenang, membuat Hilman akhirnya tertidur dalam perjalanan menuju Surabaya tersebut
Namun, tak berlangsung lama, bus pun sampai ke Terminal Bus Bungurasih, Hilman bergegas turun dan melihat sekeliling terminal yang sudah mulai sepi.
Pandangan Hilman dikejutkan dengan seorang bapak-bapak yang memandangi dirinya dengan penuh heran.
Hilman pun memberanikan diri untuk berbicara dan bertanya pukul berapa kepada bapak-bapak yang sedang keheranan tadi.
“Sekarang jam 00.45,” jawab si bapak saat ditanya Hilman.
Hilman pun dibuat kaget dengan ucapan si bapak, karena ia masih ingat betul, waktu naik bus dari Majalengka sekitar jam 00.30 WIB.