Setiap orang mempunyai cara bersosialisasinya masing-masing. Ada orang yang bersosialisasi dengan kepribadian introvert ada juga dengan kepribadian ekstrovert. Keduanya merupakan kepribadian yang memiliki kekurangan, kelebihan dan melengkapi satu sama lain.
Banyak sekali tanggapan mengenai orang dengan kepribadian introvert mereka menganggap bahwa orang introvert adalah orang yang susah beradaptasi, tidak bisa berbicara di depan banyak orang, pemalu dan tidak mempunyai banyak teman.
Dikutip dari buku The Introverted Leader : Building on Your Quiet Strength yang ditulis Dr Jennifer Kahnweiler, introvert adalah orang-orang yang mendapatkan energi dari menghabiskan waktu secara sendirian. Hal tersebut yang menjadi kesalahpahaman dan mengangap orang dengan kepribadian introvert adalah anti sosial.
Baca Juga:Efeektif!! Ini 8 Cara Mudah untuk Bersosialisasi bagi Orang PendiamSaat Hari Mulai Terasa Berantakan, Yuk Mulai Lakukan Journaling
Meskipun dianggap demikian namun jangan salah. Bahwa orang introvert juga mempunyai kelebihan yang tidak dimiliki oleh orang lain.
Pertama, orang introvert adalah pendengar yang baik. Kabarnya mereka adalah seorang teman yang bisa dihubungi kapan saja baik ketika kamu sedang sedih ataupun senang. Meraka juga adalah orang yang dapat mengambil pelajaran dari setiap cerita lawan bicaranya.
Kedua, orang introvert adalah pasangan yang romantis bagi pasangannya. Mereka tidak mengekang pasangannya dan mengerti ketika pasangannya membutuhkan waktu untuk sendiri. Mereka dengan senang hati akan memberikan ruang untuk pasangannya.
Ketiga, orang introvert mempunyai kepribadian yang teliti. Mereka dapat mengamati peristiwa yang tidak dapat dilihat oleh orang lain. Mereka juga cukup teliti memperhatikan orang baru dan lingkungan di hidupnya.
Keempat, orang introvert adalah teman yang berkualitas. Merasa energinya akan terkuras ketika bertemu orang maka mereka selektif dalam memilih teman. Biasanya mereka memilih teman yang bijaksana dan memilih sedikit teman dibandingkan banyak teman yang hanya akan menguras energinya dan tidak berkualitas.