Kabar Baik, Penumpang Garuda Indonesia Bisa Akses Jaringan Dari Emirates di Berbagai Negara

Kabar Baik, Penumpang Garuda Indonesia Bisa Akses Jaringan Dari Emirates di Berbagai Negara
Kabar Baik, Penumpang Garuda Indonesia Bisa Akses Jaringan Dari Emirates di Berbagai Negara. Foto : reqnews.com
0 Komentar

Adnan menyampaikan pihaknya juga senang dapat menghadirkan akses ke destinasi populer di luar Dubai yang dikunjungi oleh wisatawan Indonesia serta banyak manfaat lainnya kepada pelanggan Garuda Indonesia.

Ia berharap dapat terus memperkuat kemitraan kami dan mempromosikan lebih banyak keuntungan dan nilai lebih yang dapat dirasakan oleh pelanggan kedua maskapai.

Garuda Indonesia dan Emirates juga mencoba hubungan kerja sama strategis melalui program frequent flyer, yang memungkinkan pelanggan kedua maskapai mendapatkan dan menukarkan poin loyalty dengan reward tiket, fitur upgrades, dan manfaat eksklusif lainnya.

Baca Juga:Pemprov Apresiasi Program KB di PurwakartaMacBook Air Bakal Pake Chip M2, Segera Rilis?

Garuda Indonesia saat ini memiliki kemitraan codeshare dengan lebih dari 23 mitra masakapai dan 70 mitra interline yang menawarkan konektivitas penumpang Garuda Indonesia ke ratusan tujuan. Sedangkan Emirates saat ini mempunyai kemitraan codeshare bersama 23 mitra maskapai dan kerjasama interline dengan lebih dari 115 maskapai penerbangan dan perusahaan kereta api.

0 Komentar