Manfaat Tomat Bagi Kesehatan
- Mengontrol kadar gula darah
Tomat merupakan sumber serat yang baik untuk menurunkan dan mengontrol kadar gula darah dalam tubuh setelah makan. Manfaat tomat ini menjadikannya sebagai salah satu makanan dengan indeks glikemik rendah yang baik untuk penderita diabetes.
- Menstabilkan suasana hati
Tomat merupakan sumber asam folat dan asam alfa-lipoat yang baik untuk melawan depresi. Kandungan asam folat diyakini dapat mencegah kelebihan asam amino homosistein yang dapat menurunkan produksi hormon penting, seperti serotonin dan dopamin. Kedua hormon tersebut dapat mengendalikan suasana hati. Oleh karena itu, tomat baik dikonsumsi untuk menstabilkan suasana hati, terutama pada penderita depresi.
Tomat umumnya aman untuk dikonsumsi dan jarang menimbulkan alergi. Namun, karena tomat bersifat asam, sebaiknya batasi konsumsi tomat maupun produk olahan tomat, terutama bila Anda menderita sakit maag atau penyakit (Ind/ded).