Warganet Menyebut Mantan Johnny Depp Memiliki Perilaku Gaslighting, Kenali Perilaku Gasligthing dan Ciri-cirinya!

Warganet Menyebut Mantan Johnny Depp Memiliki Perilaku Gaslighting
Amber Head (kiri) dan Johnny Depp (kanan)
0 Komentar

PASUNDANEKSPRES -Aktor Hollywood tenama Johnny Depp saat ini tengah menjalani persidangan atas kasus pencemaran nama baik dan kekerasan yang dialami olehnya.

Setelah beredarnya potongan percakapan pertengkaran antara aktor Johnny Depp dengan mantan istri Amber Heard, banyak warganet yang berspekulasi bahwa Amber Head ini memiliki perilaku gaslighting.

Pada akhirnya, korban Gaslighting mulai merasa tidak yakin tentang persepsi dan juga pikiran mereka dan bahkan bertanya-tanya apakah mereka memang salah selama ini.

Lalu, seperti apa ciri-ciri perilaku gaslighting itu sendiri?

Ciri-ciri perilaku gaslighting:

  1. Suka sekali berbohong
  2.  Meremehkan perasaan lawan bicaranya
  3. Memberitahu bahwa ada orang-orang yang berbicara buruk mengenai korban
  4. Menyangkal peristiwa yang telah dialami oleh korban
  5. Bersikeras bahwa korban mengatakan atau melakukan hal-hal yang ia tahu bahkan tidak dilakukan korban tersebut
  6. Menyangkal atau mencemooh ingatan korban mengenai suatu peristiwa
  7. Menyebut korban “terlalu berlebihan” atau “cengeng” ketika korban mengungkapkan kekhawatirannya
  8. Mengungkapkan keraguan kepada orang lain tentang perasaan, perilaku, dan keadaan pikiran korban
  9. Memutarbalikkan fakta atau menceritakan kembali kesalahan korban untuk mengalihkan kesalahannya
  10. Bersikeras bahwa mereka benar dan menolak untuk mempertimbangkan fakta atau perspektif dari korban. (Erz)
0 Komentar