PASUNDANEKSPRES, Health – Artikel berikut ini memuat mengenai ciri-ciri Hepatitis Akut pada anak, mengingat belakangan penyakit ini memang tengah menjadi sorotan publik lantaran jumlahnya yang terus bertambah.
“Selama masa investigasi, kami mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dan tetap tenang. Lakukan tingdakan pencegahan seperti mencuci tangan, memastikan makanan dalam keadaan matang dan bersih, tidak bergantian alat makan, dan menghindari kontak dengan orang sakit serta tetap melaksanakan protokol kesehatan,” jelas dr Nadia dalam laman resmi Kemenkes RI.
Ciri-ciri Hepatitis Akut pada Anak:
- Gejala kuning
- Sakit perut
- Muntah-muntah
- Diare mendadak
- Buang air kecil berwarna teh tua
- Buang air besar berwarna pucat
- Kejang
- Penurunan kesadaran
Apabila gejala-gejala tersebut mulai terlihat dan dialami, dr Nadia mengimbau agar segera memeriksakan kondisi anak ke fasilitas layanan kesehatan.
Cara Pencegahan:
- Cuci tangan sebelum makan, menggunakan kamar mandi, atau setelah memegang benda apapun.
- Keringkan tangan dengan benar, memastikan tidak lembap.
- Menjaga kesehatan mulut dengan rutin menyikat gigi setelah makan dan sebelum tidur.
- Menjaga etika batuk dengan menutup mulut dan mengenakan masker.
- Menutup luka pada kulit dengan plester atau perban agar tetap bersih dan minim risiko infeksi.
- Membersihkan permukaan rumah secara teratur, terutama di dapur dan kamar mandi serta area yang disentuh.
- Membersihkan buah dan sayuran serta daging secara terpisah karena daging mentah bisa mengkontaminasi sayuran dan buah.
- Memasak bahan makanan sampai matang, termasuk telur agar menghindari infeksi bakteri.
Jangan menyimpan makanan kering maupun basah dalam kamar tidur. (Erz)