Talkshow tersebut membahas beberapa hal yakni terkait peran universitas dalam mendorong mahasiswanya untuk menjadi wirausaha, peran Pemerintah Daerah dalam mendorong UMKM yang ada di Yogyakarta, dan kebijakan yang diambil oleh Pemerintah Pusat agar UMKM di Indonesia naik kelas. Talkshow dimoderatori oleh oleh Analis Kebijakan Madya Ekonomi Makro dan Keuangan Kemenko Perekonomian Satrio Aditomo. Dalam talkshow tersebut, para peserta secara luring dan daring aktif berdiskusi dan menanyakan berbagai hal yang terkait dengan akses permodalan bagi UMKM, khususnya mahasiswa.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut civitas akademi Universitas Negeri Yogyakarta, dan perwakilan Lembaga Penyalur serta Lembaga Penjamin yang turut berkomitmen menjadi mitra Pemerintah dalam menyalurkan KUR kepada masyarakat. (ltg/fsr)
.