Simak! Gejala dan Penyebab Kanker Usus Besar

Simak! Gejala dan Penyebab Kanker Usus Besar
partial view of woman holding paper made large intestine on grey background
0 Komentar

Health –  Kanker usus besar disebut juga sebagai kanker kolorektal. Gejala kanker usus tidak sama pada setiap orang.

Kerap kali kanker usus tidak langsung memperlihatkan gejala sehingga mayoritas kasus ditemukan saat kanker sudah menyebar.

Akibatnya, tingkat kematian karena jenis kanker satu ini terbilang cukup tinggi.

Gejala dan tanda kanker usus

Mayoritas, ciri-ciri kanker usus adalah sebagai berikut:

Sakit perut, kram, kembung, atau gas

Diare atau sembelit

Kelemahan dan kelelahan

Penurunan berat badan yang tidak dapat dijelaskan

Perubahan konsistensi tinja, seperti tinja yang encer dan sempit

Baca Juga:IAIN Syekh Nurjati Cirebon Jadi PK BLUDeretan Obat Sesak Napas yang Mudah Ditemukan di Apotek

Keluarnya darah dalam tinja sehingga tinja tampak berwarna coklat tua atau hitam. Pendarahan juga bisa berwarna merah terang dari dubur.

Rasa mulas yang menyebabkan Anda menginginkan buang air besar terus menerus walaupun sudah buang air besar

Sindrom iritasi usus

Anemia defisiensi besi

Penurunan berat badan dan sakit perut biasanya terjadi pada stadium lanjut penyakit.

Penyebab kanker usus besar

Kanker usus besar kerap kali dimulai dengan polip usus. Polip adalah pertumbuhan yang terbentuk di bagian dalam usus besar. Walaupun tidak bersifat kanker, namun kanker dapat dimulai dengan beberapa jenis polip.

Jika seseorang memiliki jenis polip non-kanker yang disebut polip adenomatosa, maka akan meningkatkan risiko pengembangan kanker usus besar. Sel kanker dapat menyebar dari tumor ganas ke bagian lain dari tubuh melalui darah dan kelenjar getah bening.

Sel-sel kanker tersebut dapat tumbuh dan menyerang jaringan sehat di dekatnya dan di seluruh tubuh dalam proses yang disebut metastasis. Hasilnya adalah kondisi yang lebih serius dan kurang dapat diobati. (mklg/yni)

0 Komentar