Terungkap! Ini 10 Alasan Pria dan Wanita Selingkuh

Terungkap! Ini 10 Alasan Pria dan Wanita Selingkuh (Ilustrasi Pasangan sedang chat dengan yang lain, freepik)
Terungkap! Ini 10 Alasan Pria dan Wanita Selingkuh (Ilustrasi Pasangan sedang chat dengan yang lain, freepik)
0 Komentar

RELATIONSHIP – Alasan seseorang pria atau wanita selingkuh ada beragam, sepeeti halnya rasa tidak dihargai dari pasangan atau merasa tidak puas dengan pasangan.

Selain itu, alasan selingkuh ternyata lebih dari sekedar tidak puas, namun juga hal-hal lain yang sangat mengganggu dalam hubungan.

Hal itu terlihat dari sebuah survei yang dilakukan platform jaringan Gleeden di India, terungkap alasan seseorang pria atau wanita selingkuh.

Baca Juga:Catatan Harian Dahlan Iskan: Rp 78 TriliunWujud Kepedulian pada Lingkungan, Indosat Ooredoo Hutchison Luncurkan Program Konservasi Laut Berkolaborasi dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan RI

Platform Gleeden tersebut menggelar survei di antara 10.000 penggunanya, lalu mereka menemukan 10 alasan utama terjadinya selingkuh.

Survei tersebut diberikan kepada pengguna mereka yang berbasis di kota-kota besar India seperti Mumbai, Delhi NCR, Chennai, Kolkata, Hyderabad Bengaluru, dan Pune, dengan kelompok usia 35-45 tahun.

Meskipun perselingkuhan dianggap tabu di seluruh dunia namun ternyata ada banyak aspek di dalamnya.

“Selingkuh atau keinginan untuk selingkuh bukanlah satu-satunya alasan mengapa orang terlibat dalam perselingkuhan, insiden seperti diabaikan, kekerasan dalam rumah tangga, kesepian, adalah beberapa dari banyak alasan yang menjadi penyebabnya,” terang Country Manager Gleeden Sybil Shiddell, seperti dilansir dari Kalinga TV, belum lama ini via Jawapos.

Terungkap! Ini 10 Alasan Pria dan Wanita Selingkuh

1. Adanya Kejenuhan

Jenuh dalam hubungan di berbagai titik merupakan hal yang wajar.

Pasangan mencari perubahan setelah waktu tertentu, bereksperimen dengan kesukaan mereka.

Lalu, rasa Kesepian ternyata membuat orang memilih seseorang selain pasangannya, yang bisa diartikan seseorang yang lebih memahaminya.

2. Kesenjangan komunikasi

Komunikasi dua arah tentu sangat penting, apalagi dalam bahtera pernikahan.

Tiada hubungan yang sempurna tanpa dilakukan dengan komunikasi.

Seperti halnya berbagi pemikiran, mendengarkan pasangan berbicara, dan membuat perubahan kecil dapat memicu percikan.

Namun dengan aktivitas yang super sibuk, kerapkali seseorang merasa diacuhkan.

3. Perbedaan prinsip

Seharusnya kita sadar, dari dua karakter tentu saja berbeda pemikiran dan tidak berada di ruang yang sama.

Baca Juga:10 Mobil Terlaris 2022 di Indonesia! Avanza Tak Masuk?Disambut Antusias, Ridwan Kamil Ajak Warga Jaga Kebersihan dan Ketertiban Situ Rawa Kalong

Saat seseorang tidak mendapatkan keinginan sesuai harapan, maka biasanya seseorang itu beralih ke dunia luar.

0 Komentar