PLN Pastikan Kesiapan Pasokan Listrik Porprov Jabar

PLN Pastikan Kesiapan Pasokan Listrik Porprov Jabar
0 Komentar

SUBANG-PLN Subang memastikan kesiapan untuk memasok listrik pada penyelenggaran Porprov Jabar 2022. Subang salah satu daerah tuan rumah Porprov.

PLN menyadari salah komponen penting kegiatan Porprov yakni soal kelistrikan. Sehingga menjadi kewajiban PLN untuk membantu kesuksesan acara tersebut.

Manager ULP PLN Subang Marudji mengatakan, berdasarkan pelaksanaan Sea Games pada tahun 2018 di Kabupaten Subang, PLN Subang memiliki kesiapsiagaan pasokan listrik khusus dalam event olahraga.

Baca Juga:Valent Oliver Can Berjaya di Kejuaraan Karate InternasionalSemarak HUT RI Ke-77 SD Negeri Palasari

“Sebagai pembelajaran pada tahun 2018 Sea Games bisa dikaji dan kebutuhan apa yang harus disiapkan di Porprov 2022,” bebernya.

Marudji mengatakan, pasokan listrik PLN Subang selain dari Gardu Induk Subang juga dari Gardu Induk Haurgeulis, Sukamandi hingga Cikumpay.

“Sehingga untuk pelaksanaan nanti dipastikan sangat cukup,” ujarnya.

Marudji mengatakan, dalam pelaksanaan olahraga tingkat Jawa Barat tersebut PLN secara khusus akan mempersiapkan petugas. Jumlah petugas tersebut akan disesuaikan dengan kebutuhan di lapangan.

“Jika kekurangan petugas di PLN Subang akan dibantu oleh petugas dari berbagai kabupaten lain,” bebernya.

PLN dalam waktu dekat  akan melakukan simulasi kehandalan. Jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti padam listrik, PLN akan memetakan apa yang akan dilakukan dan menyesuaikan kebutuhan pasokan listrik.

“Simulasi keandalan dilakukan untuk memastikan proses jika terjadi padam, maka sistem cadangan dan pasokan lainnya bisa berjalan,” bebernya.(ygo/ysp)

 

0 Komentar