Tinggal di perkotaan dengan segala kesibukan, membuat sebagian orang merindukan suasana pedesaan yang asri dan tenang. Mencicipi menu makanan khas Nusantara sembari menikmati panorama keindahan sawah bisa menjadi pilihan untuk melepas penat.
===
Nasi Liwet Bebek Jeding merupakan salah satu tempat makan yang mengusung konsep tersebut. Saat ini, tempat makan yang menyajikan makanan dengan pemandangan asri banyak diminati masyarakat. Apalagi, jika masyarakat bisa menikmati hidangan nasi liwet khas Sunda di tengah hamparan sawah.
“Nasi liwet bebek jeding ini berdiri dari Februari 2022. Kalau konsepnya warung makan biasa, kan sudah banyak. Jadi kita beralih konsep dengan mengusung makan nasi liwet di saung tengah sawah,” ujar Owner Nasi Liwet Bebek Jeding, Sigit Agung.
Baca Juga:Kehadiran PNS di Subang Buruk, Rp100 Juta TPP Tidak TerserapPerubahan RTRW Kabupaten Karawang Harus Pro Rakyat
Saat ini, saung yang tersedia baru ada 5 saung dengan kapasitas 2 hingga 10 orang. “Menu yang ditawarkan di tempat ini, salah satunya yang ciri khas itu ada bebek goreng, bebek bakar, bebek kremes juga ada, dengan varian samball merah, hijau dan sambal hitam,” paparnya.
Rehat senejak di akhir pekan dengan menikmati makanan dan minuman ditemani pemandangan sawah nan segar, tentu merasa menyenangkan. Apalagi Bebek Jeding ini merupakan tempat makan ala pedesaan yang hadir di sekitar kota Subang.
Selain asyik buat cuci mata dan manjain perut, pemandangannya yang indah menjadi tujuan masyarakat kota besar yang rindu akan nuansa alam khususnya pemandangan hamparan sawah yang hijau. Nasi liwet Bebek Jeding ini menawarkan sensasi makan sambil duduk lesehan di tengah hamparan sawah.
Lesehan saung yang berada di tengah sawah ini cocok untuk menikmati sajian menu khas nasi liwet Bebek Jeding sambil menikmati pemandangan indah. Kedai nasi liwet Bebek Jeding ini benar-benar memanjakan para pengunjung dengan pemandangan alamnya.
Sensasi makan di tengah sawah dengan aneka sajian yang nikmat dan menggugah selera memang saat ini sedang digandrungi para pecinta kuliner. “Sebelum makan di saung yang ada di tengah sawah, pelanggan biasanya reservasi H-1 kalo enggak jam sebelum datang untuk pemesanan tempat, makanan, dan lain-lain. Saungnya juga berbeda-beda, luasnya juga berbeda-beda kita kasih pilihan dulu ke pelanggan mau saung yang mana, yang seperti apa,” jelasnya.