Ragam – Pemilihan warna cat rumah adalah hal yang penting supaya rumah terlihat indah. Pasalnya, jika kamu kurang tepat saat memilih cat dapat berdampak pada kenyamanan rumah.
Misalnya rumah jadi terlihat lebih luas atau lebih sempit dan juga akan berpengaruh pada emosional penghuninya. Desain rumah yang minimalis mayoritas memiliki warna cat yang minimalis juga.
Tidak disarankan untuk memilih warna yang terlalu cerah dan mencolok. Konon katanya ternyata pemilihan warna cat rumah dipercaya dapat karakter pemilik rumah.
Deretan Cat Rumah Minimalis, Bikin Rumah Terlihat Menawan!
Warna cat navy
Baca Juga:Kenaikan Tarif Sesuai Jarak Tempuh, Dishub Karawang Sepakati Usulan Korlap Supir AngkotP2G Desak Pemerintah Beri Subsidi Upah Bagi Guru Honorer
Rumah kamu berukuran kecil? warna cat navy adalah pilihan yang tepat. Warna cat rumah yang sederhana ini akan memberikan suasana yang hangat, elegan dan juga terasa nyaman.
Warna blush
Memakai cat rumah dengan warna merah muda atau pink dapat memberikan kesan yang lembut dan hangat pada ruangan tanpa kesan yang norak. Cat dengan warna merah muda dapat dipadukan dengan furnitur abu-abu atau hitam. Jangan takut gagal, dijamin rumahmu akan semakin terlihat cantik.
Cat rumah warna mint
Bukan hanya pada pakaian, warna pastel juga menjadi warna yang digemari oleh banyak orang untuk inspirasi warna cat minimalis.
Warna pastel juga sepertinya akan tetap menjadi warna favorit. Salah satu warna pastel yang mungkin akan kamu sukai adalah warna mint atau hijau yang paling muda.
Kamu dapat memadukan warna cat rumah mint dengan kontras hijau yang lembut agar warna terlihat menjadi seimbang.
Warna cokelat
Warna ini juga dapat dikombinasikan dengan beberapa warna supaya terlihat elegan. Warna cokelat adalah warna yang dapat masuk kemana saja dan membuat tampilan rumah menjadi klasik sekaligus tetapi tetap terlihat elegan.