Kunjungan ke ESDM Wilayah III, PLN Bahas Pelayanan Ketenagalistrikan

KETENAGALISTRIKAN. PLN UP3 Purwakarta berkunjung ke Kantor Cabang Dinas ESDM Wilayah III Purwakarta, salah satunya membahas pelayanan ketenagalistrikan. ADAM SUMARTO/PASUNDAN EKSPRES
KETENAGALISTRIKAN. PLN UP3 Purwakarta berkunjung ke Kantor Cabang Dinas ESDM Wilayah III Purwakarta, salah satunya membahas pelayanan ketenagalistrikan. ADAM SUMARTO/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

PURWAKARTA-PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Purwakarta berkunjung ke Kantor Cabang Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Wilayah III Purwakarta yang berlokasi di Jalan K.K Singawinata, Kelurahan Nagri Kidul, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta, Senin (12/9).

Kunjungan tersebut merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) sekaligus silaturahmi dan menyosialisasikan berbagai program PLN, khususnya di UP3 Purwakarta.

Seperti diketahui Kantor Cabang Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Wilayah III Purwakarta mempunyai tugas pokok membantu kepala dinas dalam melaksanakan sebagian urusan pemerintahan di bidang Energi dan Sumber Daya Mineral.

Baca Juga:Deretan Harga iPhone 14 Series, Fokus Upgrade KeamananBongkar Data Pejabat, Hacker BJORKA Juga Sindir Deni Gunakan Uang Pajak

Khususnya, yang menjadi kewenangan daerah provinsi di wilayah kerjanya, yakni meliputi energi dan ketenagalistrikan, pertambangan dan air tanah.

Pada pertemuan tersebut, Manager UP3 Purwakarta MX. Wahyu Catur Prasetyo menyampaikan beberapa program PLN. Di antaranya adalah pemasaran kompor induksi untuk menghemat bahan bakar.

“Kami juga menyampaikan tentang aplikasi PLN Mobile sebagai bentuk layanan yang diberikan kepada pelanggan. Disampaikan juga terkait program Jabar Smile yang bekerja sama dengan lembaga pemerintahan,” kata Wahyu Catur Prasetyo kepada wartawan.

Hal tersebut langsung diapresiasi oleh perwakilan Cabang Dinas ESDM Purwakarta. Di mana, lanjutnya, mereka mengucapkan terimakasih atas kerja sama yang dilakukan selama ini terkait ketenagalistrikan.

Tak hanya itu, pihak perwakilan Cabang Dinas ESDM Purwakarta juga siap mendukung semua program-program dari PLN.

“Semoga kegiatan Harpelnas ini dapat menjaga komunikasi dengan para pelanggan maupun stakeholder. Sehingga dapat meningkatkan kerja sama yang baik dalam bidang bisnis ketenagalistrikan,” ucap Wahyu Catur Prasetyo.(add)

KETENAGALISTRIKAN. PLN UP3 Purwakarta berkunjung ke Kantor Cabang Dinas ESDM Wilayah III Purwakarta, salah satunya membahas pelayanan ketenagalistrikan. ADAM SUMARTO/PASUNDAN EKSPRES

0 Komentar