STIEB Perdana Mandiri Ajak Mahasiswa Miliki HATI

STIEB Perdana Mandiri Ajak Mahasiswa Miliki HATI
HATI : STIEB Perdana Mandiri Purwakarta mewujudkan mahasiswa baru yang memiliki HATI pada kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB). ADAM SUMARTO/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

“Ketiga pemateri tersebut bisa menjadi contoh bagi mahasiswa baru, sehingga bisa memotivasi dan mengikuti jejak mereka menjadi seorang entrepreneur. Terlebih ini sesuai dengan visi misi STIEB Perdana Mandiri yakni mencetak seorang entrepreneur,” kata Yulia optimis.

Adapun pada hari ketiga PKKMB, mahasiswa baru disuguhkan kreativitas yang ditampilkan para mahasiswa STIEB Perdana Mandiri.

“Momen ini bisa semakin mempererat silaturahmi di antara sesama maba maupun dengan mahasiswa di atasnya,” ujar Yulia.

Baca Juga:Bupati Purwakarta Siapkan Perkada, Realisasikan Agenda KerakyatanKONI Tes Kebugaran Jasmani Atlet Jelang Porprov

Lebih lanjut Yulia menyebutkan, PKKMB tahun ini buka oleh Ketua STIEB Perdana Mandiri Ika Jatnika SE MSc Ak CA. “Alhamdulillah, seluruh rangkaian kegiatan PKKMB berjalan lancar dan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan,” kata Yulia.

Sekadar informasi, PKKMB wajib diikuti oleh seluruh maba karena sebagai salah satu syarat mengikuti sidang skripsi dan sidang Tugas Akhir. Ini pun sejalan dengan Surat dari Dirjen Dikti nomor 0387/E/TM.02.00/2021 Perihal PKKMB.(add/ysp)

0 Komentar