SUBANG-National Paralympic Committee Indonesia (NPCI) Kabupaten Subang mengirimkan 27 anggota kontingen pada perhelatan perhelatan Pekan Paralimpik Daerah (Paperda) VI Jawa Barat yang digelar 22 hingga 30 Nopember 2022 mendatang.
Ketua Kontingen NPCI Subang Dr. Gempar menyampaikan, setelah 10 tahun vakum akhirnya Subang pada Paperda VI ini bisa ikut serta mengirimkan atletnya.
Para atlet diikutsertakan mengikuti cabor atletik, catur, yudo, tenis meja, voly duduk. Saat ini sudah dapat medali untuk cabor yudo 1 perungu dan tenis meja double putra 1 perungu .
Baca Juga:BKKBN Bersama Komisi IX DPR Terus Dorong Percepatan Penurunan Stunting di Subang Pengangkatan Ribuan PPPK Guru di Subang Bentuk Apresiasi Pemda, Kadisdikbud: Peluang Positif Atasi Kekurangan Guru
Dr Gempar menyampaikan, target kontingen Subang 2 emas. “Cabor yang diunggulkan atletik dan yudo,” ungkapnya.
Pada kesempatan yg sama oficial catur Galih mengatakan, untuk catur tidak terlalu berharap banyak.
Terpenting menimba pengalaman pada Paperda VI ini. Harapannya atlet Subang ke depannya lebih baik lagi.(ysp)