Universitas Subang dan PT Data Cerdas Indonesia Jalin Kolaborasi, Hasilkan Konten Bahan Ajar Model CMI 

Univeritas Subang dan PT Data Cerdas Indoensia Jalin Kolaborasi, Hasilkan Konten Bahan Ajar Model CMI 
CEO PT DCI Amin Rois Sinung Nugroho dan Ketua Program Matching Fund Universitas Subang Dr Nita Delima bersama siswa usai mengikuti uji kelayakan CMI Agent.
0 Komentar

SUBANG-Universitas Subang (Unsub) sukses menjalin kolaborasi dengan PT. Data Cerdas Indonesia (DCI) dalam program Matching Fund Kedaireka Kemdikbudristek. Ini merupakan program pendanaan dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi yang melibatkan insan perguruan tinggi dan Dunia Usaha Dunia Industri (DUDI).

Sementara itu, besaran hibah yang diperoleh untuk pelaksanaan program matching fund ini yakni dari Dikti Rp. 526.640.000 dan PT Data Cerdas Indonesia Rp.625.005.600. Dalam kolaborasi ini PT DCI menyediakan LMS dan SDM untuk sarana transformasi model CMI menjadi bahan ajar digital.

Kolaborasi tersebut mengenai “Bahan Ajar Digital untuk Pembelajaran Matematik Hybrid Interaktif Menggunakan Model Comprehensive Mathematics Instruction (CMI)”.

Baca Juga:Mayat Wanita Dalam Mobil di Pantura Subang Masih Misteri, Polisi Menduga Korban DibunuhRumah Sakit Rayhan Buka Mini Lab, Ikut Meriahkan Pengukuhan FK3 di Ciasem

Program kolaborasi dengan PT DCI ini diusulkan oleh Nita Delima (Pendidikan Matematika Universitas Subang) selaku ketua dan Jaja (Sistem Informasi Universitas Subang) serta Dianne Amor Kusuma (Matematika Universitas Padjadjaran).

Ketiga dosen tersebut mengusulkan reka cipta berupa konten bahan ajar model CMI ke PT yang bergerak di bidang penyedia layanan rekayasa perangkat lunak dan analisis data (Big data, Mobility, Software, Application, Android, IOS, Mobile).

Kolaborasi itu antara Universitas Subang yang mengonsep model CMI dengan PT DCI berbuah hasil CMI Agent. Model CMI tersebut berupa model pembelajaran matematika yang memiliki sintaks develop, solidify, dan practise.

Ketua Program Matching Fund Universitas Subang Tahun 2022, Dr Nita Delima mengatakan, CMI Agent ini telah dilakukan uji kelayakan kepada siswa dan guru SMA, SMK dan MA di Subang. Uji kelayakan dilakukan pada 19 November 2022 lalu.

Hasil uji kelayakan diperoleh bahwa tidak ada responden yang memberikan penilaian negatif pada CMI Agent.

Luaran dari hasil riset ini antara lain (1) CMI Agent telah diuji dan digunakan oleh guru matematika dan siswa SMA, SMK, dan MA di Kabupaten Subang, (2) sebanyak 1 artikel hasil penelitian dalam proses review pada jurnal nasional Sinta-3, (3) sebanyak 1 artikel hasil PkM di-submit untuk dipublikasikan pada konferensi nasional di Unisma Malang tanggal 21 Desember 2022 dan (4) sebanyak 1 paten CMI Agent yang terdaftar di DJKI Kemhukham.(ysp)

0 Komentar