Kapolsek Pabuaran Ajak Pelajar SMPN 1 Pabuaran Jaga Kondusifitas 

Kapolsek Pabuaran Ajak Pelajar SMPN 1 Pabuaran Jaga Kondusifitas 
0 Komentar

SUBANG-Kapolsek Pabuaran Iptu Udin Awaludin memberikan pengarahan dan imbauan kepada pelajar SMPN 1 Pabuaran berkaitan dengan penyalahuganaan narkoba, minuman keras, dan himbauan berlalu lintas.

“Kami berikan arahan dan himbauan tentang kenalakan remaja, penyalahgunaan narkoba, minuman keras, tawuran, serta mengajak para pelajar agar selalu mematuhi aturan berlalu lintas dengan memakai helm dan tidak menggunakan knalpot bising,” jelasnya Jum’at (20/1).

Iptu Udin mengatakan, kegiatan tersebut merupakan upaya menjalin komunikasi dengan pihak sekolah dan para siswa dalam mewujudkan konfusifitas Kamtibmas.

Baca Juga:Keren! Siswa Subang Diskusi Soal Perubahan Iklim dengan Siswa IndiaRidwan Kamil Gabung ke Golkar, Ketua DPD Golkar Subang Elita Budiarti: Cerdas

“Kegiatan ini sebagai upaya menjalin kemitraan dan komunikasi agar pelajar dan semua pihak bisa bersama-sama menjaga kondusifitas di wilayah hukum Polsek Pabuaran,” ungkapnya.

Ia juga berpesan kepada para pelajar agar memiliki cita-cita yang tinggi dan bisa menjadi generasi penerus bangsa serta membuat bangga orang tua.

“Bercita-citalah setinggi langit, dan jangan mudah menyerah, kalian lah sebagai pemuda generasi penerus bangsa. Belajarlah dengan sungguh-sungguh, banggakan orang tua dan guru-guru,” tutupnya.(cdp/ysp)

0 Komentar