SUBANG-Siswa SMAN 2 Subang kembali mengharumkan nama sekolah pada awal tahun 2023 ini. Anggota Pramuka SMAN 2 Subang berhasil meraih berbagai kejuaraan dalam Lomba Aktivitas Gerakan Pramuka Ke 2 (AGP -II) Tingkat Penggalang SMP dan Penegak SMA se Jawa Barat tahun 2023 di SMKN 1 Soreang. Kegiatan tersebut diselenggarakan 25 Februari 2023.
Ada delapan juara yang berhasil diraih oleh SMAN 2 Subang. Antara lain juara umum 1 Putri kategori bidang materi, juara mum 3 putra ketagori bidang materi, juara 1 P3K putra, juara 3 P3K putri, juara 2 semaphore dan morse putri, juara 2 bank soal putri, juara 1 kebersihan barak dan juara partisipan terbaik.
Kejuaraan tersebut diikuti sebanyak 49 sangga anggota Pramuka se Jawa Barat dengan 4 mata lomba unggulan yaitu Lomba Bank soal, Semaphore-Morse, P3K dan Fashion Show. SMAN 2 Subang hanya gagal di Fashion Show utk meraih Juara 3 dengan selisih 1 Point.
Baca Juga:Peluang Besar Masuk POLSUB bagi Siswa Gap Year Jalur SNBTBocah Hanyut Terbawa Arus Arus Sungai di Subang: Satu Selamat, Satunya Lagi Ditemukan Meninggal
SMAN 2 Subang mengirim 3 utusan sangga yang dipimpin oleh Deswinta Rynda kelas XI MIPA 4, Melly Melisa kelas X-9 dan Farel Rafi kelas X-11. Dengan 2 orang pembimbing Yadi Supriyadi dan Yana Mulyana.
Pelepasan Peserta Lomba pada H-1 yaitu pada tanggal 24 Februari 2023 di lepas Oleh Kamabigus Edi sugandi SPd MPd beserta Dewan Pembina Euis Ratnasari sebagai Wakasek kesiswaan, Elis Rohayati sebegai Wakasek Kurikulum Novi Noorventia dan Yadi Supriyadi sebagai Pembina Pramuka serta Yana Mulyana sebagai Instruktur/Pembina Lapangan.
Yana Mulyana menyampaikan, ini prestasi awal anak-anak di tahun 2023. Utusan SMAN 2 Subang sebanyak 24 orang plus cadangan 4 orang terdiri 5 orang dari kelas XI dan 23 orang kelas X.
“Kegiatan ini sebagai bekal utk progres lomba 1 tahun mendatang dikarenakan kelas XII sudah fokus mempersiapkan ujian sekolah,” jelasnya.
“Moment ini juga untuk memperingati kelahiran bapak Pramuka sedunia Sir Lord Robert Stephenson Smyth Baden Powell Of Gilwell yang ke-166 tahun pada tanggal 22 Februari 2023,” katanya.(ysp)