SUBANG-Kantor Kecamatan Pusakajaya tetap memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat selama bulan Ramadan 1444 Hijriah. Selama bulan Ramadan, kantor Camat Pusakajaya buka mulai pukul 08.00 WIB sampai pukul 15.00 WIB. Kecuali hari Sabtu sampai minggu pelayanan kantor Camat Pusakajaya diliburkan.
Sekretaris Camat Pusakajaya Muri mengatakan, pelayanan tetap buka di kantor camat selama bulan puasa, hanya saja jam kerja sedikit dikurangi dari hari biasanya.
“Sejauh ini pelayanan di bulan puasa berjalan dengan baik, walaupun jam kerja sedikit dikurangi tetapi kami selalu berikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ujarnya.
Baca Juga:Kodim 0619/Purwakarta Berbagi Takjil di Bulan RamadanPertina Tak Miliki Fasilitas Ring Tinju
Jenis layanan yang diberikan oleh kantor Kecamatan Pusakajaya meliputi pelayanan perizinan, pelayanan umum, pelayanan administrasi kependudukan dan pelayanan PBB.
Muri mengatakan, walaupun bulan Ramadan bukan berarti para staf kantor Camat Pusakajaya harus bermalas-malasan apa lagi tidak masuk kerja. Dirinya menerapkan prerilaku disiplin kepada para staf.
“Kami harapkan kepada para staf untuk tidak lalai dalam melakukan tugas dan kewajiban sebagai perangkat daerah supaya bisa melayani masyarakat dengan baik dan sepenuh hati,” kata Muri.
Menurutnya, kecamatan mempunyai tugas untuk melaksanakan koordinasi penyelenggaraan pemerintah, pelayanan publik, dan pemberdayaan masyarakat desa.(cdp/ysp)