PASUNDAN EKSPRES – Film superhero DC, Aquaman and the Lost Kingdom sukses jadi sorotan. Setelah mengalami berbagai perubahan alur cerita di luar DCU.
Melansir dari detik.com film Aquaman 2 telah diambil alih oleh James Gunn dan Peter Safran.
Bahkan, ada rumor yang beredar kalau film yang menampilkan Jason Momoa ini tidak jadi tayang di bioskop.
Baca Juga:Link Baca Manhwa The Father Returns Full Chapter Bahasa IndonesiaKim Tae Ri Jadi Mahasiswa Kerasukan Roh Jahat di Drama Thriller Baru “Revenant”
Karena ada beberapa masalah dan review buruk yang sejumlah kritikus berikan.
James Wan, selaku sutradara akhirnya mengungkapkan dalam wawancara terbarunya bersama The Hollywood Reporter.
Ia mengaku memang ada banyak perubahan, yang ia lakukan dengan tim produksi film Aquaman 2.
James San mengaku merasa beruntung karena Aquaman bisa berjalan sendiri tanpa terikat dengan alur di DCU (DC Universe)
“Untungnya, dunia Aquaman cukup jauh dari dunia lainnya (DCU). Kami akan pergi ke kerajaan bawah air berbeda dan tidak selalu terkait dengan apa yang terjadi dengan film dan karakter lain, jadi kami berdiri sendiri dalam hal itu. Jadi saya bisa menceritakan kisah saya sendiri tanpa terlalu terpengaruh, tetapi pada saat yang sama, saya harus memperhatikan apa yang sedang terjadi,” ungkapnya seperti melansir dari detik.com (4/6).
mungkin. “Saya berharap untuk menyelesaikannya segera mungkin. Kami memiliki hal DGA (negosiasi kontrak) dengan batas waktu bulan depan, jadi hanya ada beberapa hal yang harus kami selesaikan.” “Ini film besar. Ini memiliki banyak efek visual, tetapi kami bergerak ke arah itu, dan saya tidak sabar menunggu orang melihatnya. Saya pikir orang-orang akan senang melihat film ini sangat berbeda dari film pertama dalam hal nada. Ini sedikit lebih serius, dan kami berurusan dengan masalah seperti perubahan iklim. Kami tidak takut untuk membahasnya secara besar-besaran, karena buku komik Aquaman, bahkan sejak dulu, selalu peduli dengan lingkungan,” lanjutnya.