PASUNDAN EKSPRES – Bupati Subang H. Ruhimat, menyerahkan bantuan kepada 140 orang Kelurga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) dan 10 orang disabilitas, bertempat di Desa Koranji, Kecamatan Purwadadi. Kamis, 13 Juli 2023.
Bantuan yang diserahkan tersebut bersumber dari Bank BJB dan bantuan alat disabilitas bersumber dari Baznas Kabupaten Subang.
Pada kesempatan tersebut, Asisten 2 Bidang Perekonomian dan Pembangunan H. Hidayat mewakili Bupati Subang dalam sambutannya menyampaikan bahwa kunjungan Bupati ke Desa Koranji adalah untuk bersilaturahmi dengan warga masyarakat.
Baca Juga:Mau Cepat Cair? Cek PKH Tahap 2 2023 dan Lakukan Ini Dijamin Tokcer Mengalir Ke ATM KamuPenampakan Uang Rp27 Miliar Dibawa Maqdir Ismail ke Kejagung Didugaan dari Korupsi Proyek Menara BTS
Asda 2 menjelaskan, bahwa Kang Jimat sangat ingin bersilaturahmi dengan seluruh masyarakat, namun beberapa waktu kebelakang terhambat akibat adanya covid19.
Asda 2 juga menjelaskan, bahwa di tengah pandemi covid19, Kang Jimat sangat menginginkan pembangunan di Kabupaten Subang terus berlanjut. Asda 2 menjelaskan bahwa Kang Jimat terus berusaha dalam membangun Subang sampai harus pergi berkeliling kementerian.
Hasil dari usaha tersebut tidak sia-sia, dan akhirnya keluar lah Perpres No. 87 tahun 2021 tentang percepatan Pembangunan Kawasan Rebana, yang salah satunya adalah pembangunan jalan di Kabupaten Subang yang dibiayai oleh Pemerintah Pusat.
Tak hanya pembangunan fisik, Asda 2 pun menjelaskan bahwa Kang Jimat sangat konsen terhadap pembangunan mental dan peningkatan SDM.
Oleh karena itu, Kang Jimat mengangkat PPPK Guru hingga sampai 2600 orang lebih, dengan tujuan meningkatkan kualitas pendidikan dan kesejahteraan tenaga pendidik demi mental dan SDM yang lebih maju.
Asda 2 pun menjelaskan bahwa berbagai Program pemerintah, dilaksanakan bukan untuk menjadikan masyarakat bergantung pada bantuan, tetapi menjadi stimulan sehingga masyarakat mampu mandiri dalam mencukupi kebutuhannya.
“Harapan bukan sekedar harapan, tapi menjadi keluarga yang berkualitas.”
Turut hadir pada kesempatan tersebut Anggota DPRD Kabupaten Subang, Asisten Daerah Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Camat Purwadadi, Muspika Kecamatan Purwadadi, Perwakilan BJB dan Baznas, serta para SDM PKH. yg