PASUNDAN EKSPRES – Gorengan adalah camilan yang populer di berbagai belahan dunia, artikel kali ini kamiakan membahas Nikmati Kelezatan Gorengan dengan Resep yang Sederhana
Kelezatan dan kepraktisannya membuat gorengan menjadi pilihan favorit untuk dinikmati di berbagai acara, mulai dari sarapan pagi hingga camilan tengah malam.
Jika Anda ingin merasakan kelezatan gorengan yang segar dan renyah,
berikut adalah Nikmati Kelezatan Gorengan dengan Resep yang Sederhana mudah untuk dicoba di rumah.
Kentang Goreng
Kentang goreng adalah salah satu gorengan yang paling populer dan mudah dibuat di rumah.
Pertama, kupas kentang dan potong menjadi bentuk sesuai selera.
Baca Juga:Tutorial Cara Riset Untuk Bisnis di Google Trend Produk Dengan Mudah Untuk PemulaFilm Netflix Terbaik yang Cocok Untuk Bareng Keluarga
Setelah itu, rendam potongan kentang dalam air garam selama beberapa menit untuk menghilangkan kelebihan pati.
Panaskan minyak dalam wajan, kemudian goreng kentang hingga berwarna kecokelatan dan renyah.
Angkat dan tiriskan dari minyak berlebih.
Tambahkan garam, lada, atau bumbu favorit Anda,
dan kentang goreng siap kalian nikmati.
Tempe Goreng
Tempe goreng adalah alternatif yang sehat dan lezat untuk camilan gorengan.
Potong tempe menjadi irisan tipis atau kotak-kotak kecil.
Panaskan minyak dalam wajan dan goreng tempe hingga berwarna kecokelatan dan renyah.
Anda juga dapat menambahkan sedikit kecap manis atau saus sambal sebagai bumbu tambahan.
Tempe goreng siap disajikan sebagai camilan sehat atau sebagai pendamping nasi.
Tahu Goreng
Tahu goreng adalah camilan yang cocok untuk pecinta makanan vegetarian.
Potong tahu menjadi bentuk dadu atau segitiga,
kemudian goreng dalam minyak panas hingga kecokelatan dan renyah.
Baca Juga:10 Film Netflix yang Cocok untuk Anda Tonton Bersama KeluargaRasakan Kenikmatan Dari Tempat Pemandian Air Panas Sukabumi
Jika Anda ingin variasi rasa, Anda dapat merendam tahu dalam adonan berbumbu sebelum digoreng.
Setelah matang, tiriskan tahu dari minyak berlebih
dan sajikan dengan saus kacang atau saus sambal.
Bakwan Sayur
Bakwan sayur adalah gorengan yang terbuat dari campuran berbagai jenis sayuran,
seperti:
- wortel,
- kacang polong,
- jagung,
- dan daun bawang.
Iris semua sayuran menjadi potongan kecil dan campurkan dalam adonan berbumbu.
Panaskan minyak dalam wajan, lalu goreng adonan hingga matang dan berwarna kecokelatan.