Inilah Nokia Terbaru 2023 di Indonesia, Cuma Rp 1 Jutaan

Inilah Nokia Terbaru 2023 di Indonesia, Cuma Rp 1 Jutaan
Sumber foto : Primaradio
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Nokia Terbaru 2023 saat ini Yaitu Nokia C02.

Baru rilis di pasar global, HP Nokia terbaru 2023 ini dirancang dengan desain yang tidak akan sulit untuk anda bawa bepergian.

Untuk Bagian layar, HP Nokia terbaru 2023 ini menggunakan IPS LCD, luasnya yaitu 5,45 inci. Display nya  menggunakan rasio 18:9 dan sudah sangat mendukung dari resolusi gambar FWVGA+.

Ini akan menyenangkan ketika anda pakai untuk bermain game atau media sosial. Untuk fotografi, Nokia memberikan kamera tunggal pada bagian belakang.

Baca Juga:Nokia Magic Max 2023 Spesifikasi dan Harga Terbaru, Murah Tapi Spek GilaInvestasi yang Menguntungkan yang Diburu Orang Kaya, Cek disini!

Kekuatannya sebesar 5 MP yang tersusun secara vertikal dengan lampu flash LED. Sementara untuk bagian depannya, tersedia kamera swafoto dengan kekuatan 2 MP.

Kedua kamera ini sudah mendukung beberapa fitur fotografi. Ada time lapse, portrait mode hingga beautification yang siap menunjang kebutuhan fotografi penggunanya.

Beralih ke bagian mesin, HP Nokia ini mengandalkan prosesor Quad-core dengan kecepatan hingga 1,4 GHz. Ada juga dukungan dari Android 12 (Go edition) yang ikut membantu memberikan tenaga pada mesin.

Untuk lebih maksimal, perangkat tersebut mendapatkan kapasitas memori sebesar 2 GB/32 GB untuk menyimpan banyak file. Ponsel ini juga mempunyai slot memori eksternal seperti kartu microSD hingga 256 GB.

Untuk baterai, Nokia C02 mempunyai daya sekitar 3000 mAh. Kapasitas nya mengklaim mampu membuat HP Nokia terbaru ini bertahan lama meski digunakan untuk menelepon dan hidup dalam keadaan standby.

Nokia mempunyai fitur seperti WiFi, Bluetooth 4.2, audio jack, FM radio, accelerometer, USB tipe C, face unlock, dan lainnya. Nokia C02 mempunyai 2 warna yaitu charcoal dan dark cyan.

Harga Nokia C02 Terbaru Juli 2023

0 Komentar