PASUNDAN EKSPRES – Yuk Explore wisata sumedang jatigede. Banyak spot selfie baru di Waduk Jatigede
Kalian akan lihat view dan pesona keindahan Sumedang Rasa Jepang. Kaya gimana yah kira-kira? Yuk simak sampai akhir artikel ini yah gaes.
Jatigede adalah salah satu kecamatan yang berada di Kabupaten Sumedang, Provinsi Jawa Barat. Daerah ini menyimpan banyak keindahan objek wisata yang bisa memikat para wisatawan
Baca Juga:Harga Investasi Emas Antam Naik, Tembus Hingga 1 Juta Terbaru Juli 2023, Simak Ulasannya Berikut Ini!Harga Vespa Super 74 Original Biru, Hasil Modifikasi Cek Disini!
Biasanya, para wisatawan banyak yang berdatangan atau ramai berkunjung tuh pada waktu-waktu tertentu. Salah satunya yaitu pada waktu weekend, libur sekolah atau libur nasional lainnya.
Nah, buat kamu yang sedang berencana untuk liburan tapi bingung atau bosen harus kemana lagi. Berikut ini kami rekomendasikan untuk kalian tempat wisata Jatigede yang wajib dikunjungi saat libur
Di tempat ini, kalian akan dimanjakan oleh pemandangan puncak-puncak bukit dan hamparan air yang merefleksikan indahnya langit biru.
Waduk ini juga terdapat tempat memancing. Sehingga, untuk pengunjung yang memiliki hobi memancing sangat cocok untuk berkunjung ke tempat ini.
Tidak hanya tempat memancing, Waduk Jatigede terdapat fasilitas susur waduk. Menyusuri keindahan waduk menggunakan perahu yaitu aktivitas yang wajib anda coba bersama dengan orang tersayang.
Jam operasional
Waduk Jatigede sendiri buka setiap hari selama 24 jam. Sehingga para wisatawan bebas untuk berkunjung kapan saja.
Harga Tiket Masuk
Hanya perlu membayar tiket masuk seharga Rp 5.000 per orangnya dan biaya parkir kendaraan seharga Rp 2000 untuk parkir motor dan Rp. 5.000 untuk parkir mobil.