Kasau: Seskoau, Penggerak Calon Pimpinan Militer Profesional dengan Peran Krusial

kasau
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., CSFA., menyatakan bahwa dalam 60 tahun pengabdiannya, Seskoau telah memainkan peran penting sebagai lembaga pendidikan pengembangan tertinggi dalam Angkatan Udara yang telah berhasil menyiapkan calon-calon pimpinan militer yang profesional.

“Para lulusan Seskoau telah terbukti menjadi calon-calon pimpinan masa depan yang berperan dalam mengawal dan membawa TNI AU dan TNI menuju kemajuan yang lebih gemilang,” ujar Kasau.

Pernyataan tersebut disampaikan Kasau dalam amanat tertulis yang dibacakan oleh Komandan Seskoau, Marsda TNI Elianto Susetio, S.I.P., M.Si., saat menjadi Inspektur Upacara dalam peringatan ke-60 Hari Ulang Tahun (HUT) Seskoau, di lapangan Widya Ambara Seskoau, Lembang, Bandung Barat, pada Selasa (1/8/2023).

Baca Juga:Profil Letkol Afri Budi Cahyono yang Terjerat Kasus Suap di Basarnas dengan KabasarnasBaru Hp Sharp Aquos V7, Cek Spesifikasinya di Sini

Kasau menambahkan bahwa Seskoau telah memberikan sumbangsih berharga bagi bangsa dan negara dengan semangat inovasi dan keberanian dalam menghadapi perubahan. Namun, keunggulan Seskoau dalam berbagai aspek seperti fasilitas pendidikan, tenaga pendidik, Perwira Penuntun, dan personel pendukung menjadi kunci dalam memberikan pengalaman pendidikan yang berkualitas.

“Oleh karena itu, kita harus memanfaatkan kesempatan ini untuk merefleksikan peran pengabdian Seskoau, guna mendukung upaya transformasi Seskoau sebagai pusat keunggulan TNI Angkatan Udara,” pintanya.

Kasau juga menekankan bahwa Seskoau harus terus beradaptasi sebagai organisasi pendidikan yang responsif terhadap perubahan lingkungan strategis dan dinamika bangsa yang terus berkembang. Kesadaran ini memungkinkan Seskoau untuk selalu menyesuaikan kurikulum dan metode pembelajaran yang relevan dengan tuntutan zaman, serta memberikan pendekatan pembelajaran terbaik bagi para peserta didik.

Dalam beberapa tahun terakhir, Seskoau telah melakukan perubahan yang signifikan sebagai upaya transformasi berkelanjutan. Namun, tantangan terbesar dalam setiap perubahan adalah resistensi terhadap perubahan terhadap sistem dan budaya organisasi.

“Oleh karena itu, upaya transformasi juga harus dimulai dengan komitmen bersama, visi yang sama, dan dukungan penuh dari seluruh civitas academika Seskoau. Dengan integritas tersebut, Seskoau akan efektif menghasilkan Perwira yang mampu memberikan solusi aktual dan relevan dalam menghadapi tugas-tugas yang semakin kompleks di masa depan,” tambahnya.

0 Komentar