SUBANG-Demi memberikan persembahan yang terbaik di Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI), SD di Kecamatan Subang lainnya melakukan latihan bersama di SDN Rosela Indah, Rabu (1/11). Melansir dari Kemendikbud, FTBI merupakan bagian dari implementasi kebijakan Merdeka Belajar Episode ke-17, yakni Revitalisasi Bahasa Daerah, yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Badan Bahasa Kemendikbudristek). Festival ini diharapkan dapat terus menciptakan penutur aktif dari generasi muda, sehingga bahasa ibu mereka dapat terus dilestarikan.
Kepala Sekolah SDN Dr Satiman, Engkos Koswara, S.Pd., M.M. mengatakan, terdapat Delapan SD yang mengikuti latihan bersama di SDN Rosela Indah.
“Hari ini (kemarin, red) yang gabung ada Delapan sekolah. Antara lain, SDN Rosela Indah, SDN Wiyataloka, SDN Soklat, SDN Pangipukan, SDN Dr Satiman, SDN Hegarmanah, SDN Sukamenak dan SDIT Miftahul Ulum,” ucapnya.
Baca Juga:Bakso Mas Budi, Harga Murah Rasa Gak MurahanKompak Jaga Kondusifitas Selama Pilkades, Camat Datangi Calon Kepala Desa
Engkos juga menyebutkan beberapa cabang yang akan diperlombakan pada FTBI. Lomba-lomba tersebut yakni Ngadongeng, Biantara, Maca Sajak, Borangan, Pupuh, Maca tulis aksara Sunda, dan Ngarang Cerita Pondok. FTBI tingkat Kabupaten ini akan diselenggarakan pada tanggal 4 November 2023 yang bertempat di SDN Rawalele.
Kepala Sekolah SDN Rosela Indah Lilis Yuliah, S.Pd sebagai tuan rumah tempat berlangsungnya latihan bersama perwakilan SD Kecamatan Subang, memberikan harapannya untuk anak didiknya, serta seluruh perwakilan sekolah yang lainnya di Kabupaten Subang. Semoga siswa siswi SDN Rosela Indah dan seluruh perwakilan di Kabupaten Subang, dapat menampilkan dan meraih hasil yang terbaik di FTBI tahun ini, sehingga dapat mewakili Subang di FTBI tingkat provinsi sekaligus dapat menjuarainya.
“Ini merupakan tradisi kami, tahun lalu Subang menjadi juara umum,” ucapnya.
Kegiatan tersebut juga sekaligus menjadi acara pelepasan para peserta ke FTBI tingkat kabupaten.(fsh/ery)