PASUNDAN EKSPRES – Ranking FIFA Timnas Indonesia per 11 September 2024 naik ke posisi 129 dunia setelah bermain imbang melawan Australia.
Pertandingan antara Indonesia dan Australia berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno pada Selasa (10/9/2024) malam dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona AFC.
Laga tersebut berakhir dengan skor kacamata 0-0. Maarten Paes, kiper timnas Indonesia, menjadi sosok kunci yang menjaga gawangnya tetap aman, menyelamatkan tim yang diasuh oleh Shin Tae-yong.
Baca Juga:ZTE Nubia Music: Smartphone Khusus Musik dengan Fitur MenarikXiaomi Mix Flip: Smartphone Lipat Terbaru dengan Layar Cover Luas
Posisi teratas di grup ini ditempati oleh Arab Saudi, yang baru saja meraih kemenangan 2-1 atas China. Menurut Bolasport, Arab Saudi kini mengoleksi empat poin. Jepang dan Bahrain berada di peringkat kedua dan ketiga.
Hasil imbang melawan Australia memberikan tambahan 8,5 poin FIFA untuk Indonesia. Berdasarkan data dari laman Football Ranking, Timnas Indonesia kini memiliki total 1124,17 poin, dan berhasil naik ke peringkat 129 dunia.
Dengan pencapaian ini, Indonesia kembali mengungguli Malaysia. Sebelumnya, Indonesia juga berhasil menahan imbang Arab Saudi dengan skor 1-1.
Ragnar Oratmangoen mencetak gol pertama untuk Indonesia pada menit ke-19, sedangkan Arab Saudi menyamakan kedudukan melalui gol Musab Fahz Aljuwayr di menit ke-45+3.
Meskipun Arab Saudi memiliki beberapa peluang emas untuk mencetak gol tambahan, Indonesia tetap mempertahankan hasil imbang.
Hasil ini menambah 6,88 poin FIFA untuk Indonesia, sementara Arab Saudi mengalami pengurangan poin dengan jumlah yang sama.
Indonesia kini berada di atas beberapa negara seperti Malaysia, Nikaragua, dan Rwanda. Malaysia sebelumnya meraih kemenangan 1-0 atas Lebanon di final Pestabola Merdeka 2024, yang membuat mereka mengumpulkan 1.117,64 poin dan berada di peringkat 132 dunia.
Baca Juga:BMW M 1000 R: Naked Bike Buas dengan DNA MotorsportJadwal Tayang dan Live Streaming Pertandingan Indonesia vs Australia
Namun, posisi Malaysia di atas Indonesia tidak bertahan lama, terutama setelah Indonesia mendapatkan poin tambahan setelah menahan imbang Australia dalam laga kedua Kualifikasi Piala Dunia 2024 ronde ketiga.
Peringkat resmi FIFA untuk Timnas Indonesia akan dirilis pada 18 September 2024.
(dbm)