SUBANG – 29 September 2024, Kang Jimat alias Hj. Ruhimat kembali unjuk gigi di Pilkada Subang 2024 dengan senjata andalannya: Pemekaran Subang Utara. Dalam kunjungannya ke Pantura Subang, tepatnya di Kecamatan Blanakan, Kang Jimat melakukan blusukan bertemu langsung dengan masyarakat nelayan dan berbagai organisasi yang mendukung pemekaran.
Di Desa Muara, Kang Jimat disambut hangat oleh warga, bahkan diberi gelar sebagai Bapak Pemekaran Subang Utara. Dukungan terhadap beliau tidak main-main, terutama dari KUD Fajar Mina Sidik, Balad Empang Muara (BEM), dan Paguyuban Nelayan (PANEL). Semua berharap pemekaran segera terwujud.
Dalam kesempatan itu, Kang Jimat menyampaikan bagaimana dirinya kembali maju di Pilkada setelah proses panjang istikharah. “Saya maju karena dorongan kuat dari teman-teman tokoh Subang Utara. Pemekaran ini bukan cuma cita-cita mereka, tapi juga cita-cita saya,” tegasnya. Menurut Kang Jimat, pemekaran Subang Utara akan membawa angin segar untuk pembangunan daerah yang lebih cepat.
Baca Juga:Pj Gubernur Jabar Kunjungi Stan Destana Ciater dalam Acara "Anak Jabar Sadar Bencana"Ahmad Syaikhu Dorong Pengembangan Kawista di Karawang 'Potensi Ekonomi dan Wisata'
Selain itu, Kang Jimat juga menjelaskan visinya tentang anggaran. “Jika Subang sekarang punya Rp3 triliun untuk 30 kecamatan, besok dua kabupaten bisa punya anggaran Rp3 triliun masing-masing. Bayangkan seberapa besar dampak pembangunan yang akan terjadi,” lanjutnya.
Mas Dikara, Ketua Presidium Pemekaran Subang Utara, juga ikut berbicara. “Saya yakin H. Ruhimat adalah orang yang tepat untuk mewujudkan pemekaran ini. Dia punya komitmen kuat untuk Subang Utara,” ungkapnya. Dukungan ini semakin mempertegas posisi Kang Jimat sebagai kandidat kuat yang didukung warga Pantura Subang.(hdi/rul)