SUBANG – Menjelang beberapa hari lagi pelaksanaan Pilkada Serentak 2024, Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) Subang menggelar kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pelatihan Pengawasan Partisipatif.
Acara tersebut berlangsung di Aula Jawara 1 Kecamatan Subang pada Selasa, 19 November 2024, dengan dihadiri puluhan peserta dari berbagai elemen masyarakat, termasuk organisasi kepemudaan, mahasiswa, unsur media, dan lainnya.
Kegiatan ini menghadirkan narasumber berkompeten, di antaranya Danramil Subang, Kapten Arm M. Saprudin, dan Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Subang, Dede R. Misbahul Alam.
Baca Juga:Pemdes Munjul Bangun Jalan Poros Desa di Kp. Cibatu SandingMenjelang Hari Pencoblosan PTPS Dibimtek
Edukasi dan Ajakan Menjaga Kondusivitas
Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi, dan Hubungan Masyarakat (HP2HM) Panwascam Subang, Iwan Darmawan, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat dalam menyikapi proses Pilkada secara positif.
“Mengedukasi masyarakat dalam menyikapi pemilihan ini harus dengan riang gembira,” ujar Iwan dalam keterangannya kepada media.
Ia juga mengimbau semua elemen masyarakat untuk menjaga kondusivitas dengan tidak saling menghujat atau menjelekkan pihak lain, yang berpotensi menimbulkan perpecahan.
“Kami menghimbau kepada masyarakat dan awak media untuk ikut serta dalam mengedukasi masyarakat, menyikapi situasi dengan bijak sehingga tidak ada pertentangan yang berujung pada perpecahan,” tegasnya.
Selain itu, Iwan mengingatkan pentingnya partisipasi masyarakat yang telah memenuhi syarat untuk menggunakan hak pilih. “Jangan sampai tidak menggunakan hak pilih, karena pilihan kita akan berdampak besar pada lima tahun ke depan,” tuturnya.
Ajakan untuk Pilkada Damai dan Kebersamaan
Senada dengan Iwan, Danramil Subang, Kapten Arm M. Saprudin, mengajak masyarakat Subang untuk mendukung kelancaran Pilkada dengan penuh semangat kebersamaan.
“Ini adalah pesta rakyat. Semua harus kita kerjakan bersama dengan hati yang riang gembira,” ucapnya. Ia juga menegaskan pentingnya menjaga hubungan baik meskipun terdapat perbedaan pilihan politik.
Baca Juga:Kantor Pos Pusakanagara Salurkan Bantuan Untuk Anak Yatim PiatuTim Pemenangan Jimat-Aku Optimis Mendulang Suara Terbanyak
“Silakan beda pilihan, tetapi jangan sampai merusak pertemanan. Hati kita harus tetap dingin,” tambah Saprudin.
Ia menegaskan bahwa ketiga pasangan calon (paslon) yang maju di Pilkada Subang 2024 adalah tokoh terbaik yang dimiliki Kabupaten Subang.