PASUNDAN EKSPRES – Mau liburan yang bikin tenang? Cobain, deh kolam air panas murah di Subang yang wajib kamu kunjungi. Subang yang terletak di Provinsi Jawa Barat ini dikenal luas sebagai surga wisata alam yang belum banyak terjamah.
Selain terkenal dengan keindahan alam pebukitan dan perkebunan tehnya, Subang juga menawarkan destinasi wisata kolam air panas yang murah dan menenangkan. Dikelilingi oleh gunung-gunung yang menyejukkan, udara di Subang begitu menyegarkan, cocok banget buat kamu yang ingin melepaskan penat.
Salah satu jenis wisata yang paling diminati wisatawan adalah pemandian air panas alami yang diyakini memiliki segudang manfaat kesehatan yang baik. Nah, buat kamu yang butuh liburan sambil menenangkan diri, nggak ada salahnya coba kunjungi dua pemandian air panas murah yang terkenal di Subang.
Baca Juga:6 Penyebab Telat Haid, Jangan Panik Dulu, Cek di Sini!Cara Cek Golongan Darah dengan Rekam Medis Online, Gampang banget!
Kolam Air Panas Murah di Subang
Berikut ini ada dua kolam air panas di Subang yang menawarkan harga terjangkau.
1. Sari Ater Hot Spring Ciater
Sari Ater Hot Spring merupakan salah satu destinasi unggulan dan paling populer di Subang. Tempat ini sudah lama menjadi tujuan wisata favorit keluarga, baik dari dalam kota maupun luar kota.
Berada di kaki Gunung Tangkuban Perahu, tempat wisata ini menyajikan keindahan alam yang sejuk dan menenangkan. Di tempat ini kamu akan merasakan sensasi hangat dari air panas yang berasal dari kawah aktif Gunung Tangkuban Perahu.
Di Sari Ater ini menyediakan kolam umum dan kamar rendam ekslusif untuk kamu yang butuh kesendirian sambil berendam di air hangat. Sari Ater Hot Spring Ciater ini seringkali disamakan dengan Pemandian Air Panas Ciater. Padahal keduanya berbeda.
Objek wisata Ciater berada di Jalan Raya Ciater, Desa Nagrak, sedangkan Sari Ater terletak di Jalan Sariater, Desa Ciater. Karena keduanya berada dalam wilayah Kecamatan Ciater, tak sedikit orang yang keliru menyebut Sari Ater sebagai Ciater.
Sari Ater Hot Spring Resort beroperasi selama 24 jam khusus pada hari Sabtu. Sementara itu, dari hari Minggu hingga Jumat, jam bukanya dimulai pukul 08.00 dan berakhir pukul 22.00 WIB.