Siaga Banjir 10 KK Mengungsi di Fly Over Pamanukan, BPBD Subang Siapkan Personel

YUGO EROSPRI/ PASUNDAN EKSPRES Kepala satuan pelaksana BPBD Subang saat meninjau pengungsi di fly over Pamanukan
YUGO EROSPRI/ PASUNDAN EKSPRES Kepala satuan pelaksana BPBD Subang saat meninjau pengungsi di fly over Pamanukan
0 Komentar

SUBANG– Ketinggian Air sudah sampai 710 TMA, BPBD Kabupaten Subang siapkan personil di Pantura.

“Kita pantau aliran pintu air, saat ini ketinggian sudah mencapai 720TMA,” ujar Kepala satuan pelaksana BPBD Udin Jazudin.

Menurutnya, jika ketinggian air mencapai 750-800, maka luapan air akan terjadi dan membuat banjir di berbagai daerah di wilayah Pamanukan kota dan sekitarnya.

Baca Juga:Kades Sumurgintung Serahkan Bantuan Rumah AmbrukAgus Masykur: Stunting di Subang Bisa Ditekan Hingga 0 Persen

Udin mengimbau agar masyarakat jangan panik, pihaknya sudah berkoordinasi dengan lintas sektor dimana masyarakat nantinya disiapkan posko jika kondisi buruk terjadi.

“Ada 10 kepala keluarga yang saat ini sudah mengungsi di Fly Over Pamanukan, kita tetap imbau agar masyarakat jangan panik,” Paparnya. (ygo/ded)

0 Komentar